Petani dan Peternak Bentrok di Nigeria, 86 Tewas
- bbc
Sedikitnya 86 orang tewas di Nigeria akibat bentrokan komunal antara para petani dan peternak, menurut polisi negara bagian Plateau.
Beberapa laporan menyebutkan perkelahian berawal pada Kamis (21/06) pekan lalu ketika petani warga suku Berom menyerang para peternak suku Fulani, dan menewaskan lima orang.
Belakangan peternak suku Fulani melakukan serangan balasan yang menyebabkan jatuhnya korban jiwa yang lebih besar.
Kawasan Plateau di Nigeria bagian tengah ini memang sudah lama memiliki sejarah konflik kekerasan antara kelompok-kelompok etnis yang memperebutkan lahan.
Jam malam sudah diberlakukan di tiga wilayah di negara bagian tersebut.
Komisari Polisi Plateau, Undie Adie, mengatakan pencarian korban di beberapa kampung yang dilanda konflik berdarah itu menemukan 86 orang tewas dan enam cedera.
Dia menambahkan 50 rumah dibakar, juga 15 sepeda motor dan dua mobil.