Jelang Pemilihan di DK PBB, Menlu Retno Bertemu Mike Pompeo
- VIVA/ Dinia Adrianjara .
VIVA – Menteri Luar Negeri Retno Marsudi bertemu dengan Menteri Luar Negeri Amerika Serikat Mike Pompeo di Washingon DC, Amerika Serikat. Pertemuan ini merupakan pertemuan pertama keduanya setelah Pompeo resmi dilantik sebagai Menlu AS.
Berdasarkan keterangan tertulis Kementerian Luar Negeri AS yang diterima VIVA, pertemuan Retno dan Pompeo adalah untuk menegaskan kembali kemitraan strategis antara kedua negara.
"Pertemuan ini menegaskan kembali kemitraan strategis AS-Indonesia, menyetujui bahwa Amerika Serikat dan Indonesia harus terus bekerja sama sebagai dua negara demokrasi besar," kata Juru Bicara Kemlu AS, Heather Nauert.
Selain itu, kedua Menlu juga membahas mengenai upaya mengembangkan Indo-Pasifik yang bebas dan terbuka. Pompeo dan Retno juga membahas masalah-masalah regional seperti Korea Utara, Laut China Selatan dan komitmen untuk memperdalam kerja sama kontra-terorisme.
Lewat akun Instagram @retno_marsudi, Menlu Retno mengunggah sebuah foto yang menunjukkan dirinya bersama rombongan menggunakan kereta dari New York City ke Washington DC untuk melakukan pertemuan bilateral dengan Menlu Pompeo. Tampak mendampingi Duta Besar Indonesia untuk AS Budi Bowoleksono dan Jubir Kemlu Arrmanatha Nasir.
Sejak akhir pekan lalu, Menlu Retno beserta delegasi telah berangkat ke Amerika Serikat untuk menghadiri resepsi diplomatik menjelang pemilihan Anggota Tidak Tetap Dewan Keamanan (DK) PBB. Indonesia akan bersaing dengan Maladewa dalam pemilihan yang akan digelar pada Jumat, 8 Juni 2018 ini.