Berangkat Lebih Cepat, Kereta Api di Jepang Minta Maaf
- tekkenweb.sakura.ne.jp
VIVA – Penundaan keberangkatan kereta api bisa sangat mengganggu kenyamanan penumpang. Namun, kereta yang berangkat terlalu cepat juga bisa menimbulkan masalah.
Baru-baru ini, perusahaan kereta api di Jepang meminta maaf kepada komuter, setelah kereta berangkat 25 detik terlalu cepat dari waktu yang dijadwalkan.
Jumat, 11 Mei lalu, kereta meninggalkan stasiun Notogawa di Jepang pada pukul 7:11:35 pagi, dari jadwal yang seharusnya yaitu 7:12 pagi.
Meskipun satu orang tertinggal kereta, namun operasional harus tetap dijalankan sesuai jadwal untuk sisa hari itu. Perusahaan Kereta Api Jepang Barat (JR West) kemudian mengeluarkan permintaan maaf.
Menurut pernyataan perusahaan, kondektur kereta membuat kesalahan pada jadwal yang berujung pada penutupan pintu kereta yang terlalu cepat.
"Kami sangat membuat penumpang kami tidak nyaman dan kami akan berusaha untuk mencegah hal ini terjadi lagi," tulis pernyataan JR West, seperti dikutip Asia One.
Ketepatan waktu adalah salah satu budaya yang tertanam dalam budaya Jepang. Ini bukan kali pertama perusahaan kereta api meminta maaf. Pada November 2017, jalur Tsukuba Express juga meminta maaf karena berangkat 20 detik lebih awal.
Kelalaian waktu pernah menjadi petaka bagi kereta api Jepang. Tahun 2005 lalu, kecelakaan kereta Amagasaki mengakibatkan lebih dari 100 kematian, lantaran terlambat 90 detik dari jadwal.