Jokowi Kepala Negara Pertama Ucapkan Selamat ke Mahathir

Presiden Jokowi (tengah)
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Galih Pradipta

VIVA – Presiden Joko Widodo mengaku menjadi Kepala Negara pertama yang mengucapkan selamat lewat sambungan telepon kepada Mahathir Mohamad setelah kembali dilantik menjadi Perdana Menteri Malaysia. 

Mahathir Mohamad: Negara Israel Dibentuk dari Tanah Palestina

Mahathir dilantik di Istana Negara, Kuala Lumpur, Kamis malam waktu setempat, 10 Mei 2018, di hadapan Raja Malaysia, Sultan Muhammad V.

"Indonesia menelepon yang pertama setelah pelantikan," ujar Jokowi di Istana Bogor, Jawa Barat, Sabtu, 12 Mei 2018.

Mahathir Mohamad Dipecat Partainya Sendiri

Menurut Jokowi, ia sekaligus memberi ucapan selamat atas berlangsungnya suksesi kepemimpinan yang lancar dan aman di Malaysia melalui Pemilu. Mantan Gubernur DKI ini berharap terpilihnya Mahathir semakin membuat hubungan Indonesia-Malaysia baik.

"Kita berharap hubungan Indonesia dan Malaysia lebih baik lagi untuk masa mendatang," ujar Jokowi.

Spekulasi di Balik Pengunduran Diri Mahathir Mohamad

Pemilu Malaysia 2018 mengeluarkan hasil kemenangan bagi Mahathir Mohamad, pria 92 tahun yang sudah pernah menjabat sebagai PM dalam waktu lama sebelumnya. Dia mengalahkan calon PM petahana Najib Razak dan partai berkuasa di Malaysia dengan menggandeng koalisi mantan rivalnya Anwar Ibrahim.
 

BBC Indonesia

PM Malaysia Muhyiddin Yassin Mengundurkan Diri, Siapa Penggantinya?

Perdana Menteri (PM) Malaysia, Muhyiddin Yassin telah mengajukan pengunduran dirinya kepada Raja Sultan Abdullah, ungkap Menteri sains, teknologi dan

img_title
VIVA.co.id
16 Agustus 2021