AS dan Inggris Kerja Sama Cegah Senjata Kimia Suriah

Perdana Menteri Inggris, Theresa May, saat berbicara di depan anggota Parlemen.
Sumber :
  • Reuters

VIVA – Presiden Amerika Serikat Donald Trump dan Perdana Menteri Inggris Theresa May setuju, perlu mendapatkan respons internasional untuk menghalangi penggunaan senjata kimia di Suriah. Hal itu dikemukakan kantor Perdana Menteri Inggris, Kamis.

Serangan Israel Paksa 430.000 Orang Lari dari Lebanon ke Suriah, Menurut Badan Pengungsi PBB

Dilansir Reuters, Trump dan May berbicara setelah menteri senior memberikan dukungan kepada dia untuk mengambil tindakan yang tidak ditentukan, bersama Amerika dan Prancis, guna mengatasi penggunaan senjata kimia oleh pemerintah Presiden Suriah Bashar  al-Assad.

"Mereka sependapat, itu sangat penting bahwa penggunaan senjata kimia tak tertandingi, dan diperlukan pencegahan penggunaan senjata kimia oleh rezim Assad di masa depan," ujar kantor May dalam pernyataan mereka setelah dua pemimpin berbicara.

Balas Dendam Atas Serangan Teroris, Turki Serang Irak dan Suriah

"Mereka sependapat untuk tetap bekerja sama secara erat atas tanggapan internasional," pernyataan itu menambahkan.
 

VIVA Militer: Serangan udara militer Israel di Suriah

Otoritas Suriah Sebut Serangan Baru Israel Targetkan Bangunan Perumahan di Damaskus

Otoritas Suriah melaporkan serangan udara baru Israel di ibu kota Damaskus menyasar bangunan perumahan. Ada korban tewas dan luka-luka akibat serangan itu.

img_title
VIVA.co.id
11 November 2024