Setelah Bioskop, Saudi Bolehkan Pentas Orkestra dan Opera
- bbc
Demi mengejar visi masa depannya di dunia hiburan, Arab Saudi juga menggandeng raksasa hiburan Amerika Serikat maupun Inggris dan kini melirik untuk menambah Prancis sebagai mitranya yang baru.
Paris Opera, salah-satu ikon tersohor di dunia pertunjukan opera asal Prancis, pun digandeng untuk membantu menyiapkan dan membentuk orkestra dan opera nasional di Arab Saudi.
Sebelumnya, gedung opera pertama di Arab Saudi telah diresmikan Februari lalu di Jeddah, dan beberapa pertunjukan opera sudah digelar di sana.
Dan setelah bertemu mitranya dari Prancis, Menteri Kebudayaan Arab Saudi kemudian mengumumkan bahwa film pendek karya sineas Arab Saudi untuk pertama kalinya akan diputar dalam Festival Film Cannes.
Rencana kehadiran sineas Arab Saudi di ajang festival film bergengsi itu terjadi tidak lama setelah pihak kerajaan mengizinkan pendirian bioskop di kota Riyadh pada bulan ini setelah beberapa dekade keberadaannya dilarang.
Pembukaan bioskop di Riyadh kemudian disusul mulai bermunculannya industri film dalam skala kecil di negara itu.
Tetapi kerja sama kebudayaan yang tidak kalah penting adalah kesepakatan Prancis untuk menyulap lahan luas yang tidak berpenghuni untuk dijadikan museum berskala besar.