Eks Mata-mata Rusia Sakit Parah Terpapar Zat Misterius
- bbc
Juru bicara Kedutaan Besar Rusia di Inggris, ketika dimintai komentar tentang insiden ini, mengatakan, "Keluarga maupun kuasa hukum yang bersangkutan, maupun otorita Inggris, belum menghubungi Kedutaan terkait hal ini."
Mantan Menteri Luar Negeri Sir Malcolm Rifkind berkata cara polisi menangani insiden Salisbury mengindikasikan adanya "sesuatu yang amat jahat di balik ini".
Dalam wawancara dengan acara BBC Radio 4, , ia mengatakan, "Kemungkinannya FSB (badan intelijen Rusia) atau Kremlin bisa jadi berada di baliknya.
"Ini bisa jadi merupakan suatu bentuk aksi kriminal, atau semacam bentuk dendam pribadi dari seseorang terhadap dua orang ini atau salah satu di antara mereka.
"Pada tahap ini kita tidak tahu, dan tidak ada gunanya berspekulasi lebih jauh," ia menambahkan.