Taipan Pangeran Alwaleed bin Talal Bebas, Disambut Sorakan
- REUTERS/Katie Paul
VIVA – Pangeran Alwaleed bin Talal disambut sorak gembira orang banyak tatkala dia tiba di gedung pencakar langit miliknya di Riyadh, Arab Saudi. Dikutip dari Reuters, Alwaleed bin Talal akhirnya dibebaskan dari tahanan setelah sempat ditangkap dalam operasi antikorupsi yang digagas Putra Mahkota Saudi, Pangeran Mohammad bin Salman alias MBS.
Para pendukung Alwaleed bin Talal lebih awal telah berkumpul di gedung tersebut dan langsung bersorak tatkala Pangeran sang miliarder dan taipan ini muncul di wilayah propertinya.
Sebelumnya dia dan beberapa pangeran yang juga taipan di Saudi sempat ditahan di sebuah hotel mewah yaitu Ritz Carlton di Saudi karena dianggap tak transparan mengelola aset dan jaringan keuangan mereka yang berkaitan dengan negara. Sejak penahanan belasan pangeran itu, para investor menilai kondisi ekonomi dan bisnis di negara tersebut dibayangi ketidakpastian.
Padahal investasi diperlukan menyusul visi Pangeran MBS yang berusaha melepaskan ketergantungan ekonomi Saudi pada penjualan minyak mentah saja.
"Butuh sekitar enam hingga sembilan bulan tanpa gangguan atau penangkapan lagi agar bisa maju ke ekonomi lebih baik," kata salah seorang bankir regional di negara tersebut.