Membandingkan Upah Minimum dan Gaji Rata-rata Negara di ASEAN, RI Peringkat Berapa?

Ilustrasi gaji.
Sumber :
  • U-Report

VIVA Bisnis – Pemerintah sudah menetapkan kenaikan upah minimum 2023 dengan besaran maksimal 10 persen. Aturan itu sudah diundangkan pada Kamis, 17 November 2022 yang tertuang dalam Peraturan Menteri Ketenagakerjaan (Permenaker) Nomor 18 Tahun 2022, tentang Penetapan Upah Minimum Tahun 2023.

Malaysia Iri PSSI Gercep Rekrut Mees Hilgers dan Eliano Reijnders

Permenaker teranyar itu menuai berbagai respons dari buruh/pekerja maupun pengusaha. Lalu dengan besaran kenaikan upah 2023 sebesar 10 persen, bagaiman kondisi gaji rata-rata dan upah minimum Indonesia jika dibandingkan dengan negara ASEAN?

Brunei Darussalam jadi negara dengan gaji rata-rata tertinggi 2022

OJK Masih Tunggu PP Program Tambahan Pensiun Bagi Pekerja, Siap-siap Gaji Bakal Kena Potongan Lagi

Ilustrasi slip gaji

Photo :
  • Freepik

Dilansir VIVA melalui data terbaru Wage Centre, Brunei Darussalam menjadi negara dengan memiliki gaji rata-rata tertinggi di ASEAN. Bahkan Brunei mengalahkan negara Singapura yang berada di urutan kedua.

Bertemu Presiden Laos, Prabowo Kenalkan Diri sebagai Calon Presiden Terpilih RI

Tercatat gaji rata-rata pekerja di Brunei Darussalam sebesar US$3.550 atau 4.780 dolar Brunei per bulan, atau dalam mata uang rupiah sebesar Rp 54.939.500 (asumsi kurs 15.697 per US$).

Gaji Indonesia di bawah Singapura dan Malaysia

Ilustrasi uang tunai, gaji, upah, daya beli dan harta kekayaan.

Photo :
  • ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan

Masih berdasarkan data tersebut, posisi rata-rata gaji dan upah pekerja di Indonesia masih ada di bawah negeri tetangga, Malaysia.

Untuk gaji rata-rata pekerja di Indonesia ada di kisaran Rp 8 juta hingga Rp 9 juta per bulan atau US$560-US$630. Sedangkan upah minimum di 2022 tercatat sebesar Rp 1.840.915-Rp 4.641.854 per bulan atau US$130-US$325.

Posisi gaji dan upah minimum pekerja di ASEAN pada 2022

1. Brunei Darussalam
Gaji rata-rata US$3.550

2. Singapura
Gaji rata-rata US$3.415, dengan upah minimum US$1.020

3. Malaysia
Gaji rata-rata US$600, dengan upah minimum US$265–US$285

4. Indonesia
Gaji rata-rata US$560-US$630, dengan upah minimum US$130-US$325.

5. Filipina
Gaji rata-rata US$485-US$585, dengan upah minimum US$6-US$11.

6. Thailand
Gaji rata-rata US$435 per bulan, dan upah minimum US$9,2-US$9,8

7. Vietnam
Gaji rata-rata US$315 per bulan, dan upah minimum US$135-US$195

8. Kamboja
Gaji rata-rata US$250-US$300 per bulan, dan upah minimum US$194 per bulan untuk industri pakaian dan alas kaki.

9. Laos
Gaji rata-rata US$195 per bulan, dan upah minimum US$95.

10. Timor Leste
Gaji rata-rata US$175 per bulan, dan upah minimum US$115.

11. Myanmar
Gaji rata-rata US$155 per bulan, dan upah minimum US$3.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya