IHSG Didukung Optimisme Menguatnya Konsumsi, Ini Saham Pilihannya
- VIVA/Muhamad Solihin
VIVA Bisnis – Indeks harga saham gabungan atau IHSG menguat 21 poin atau 0,29 persen di level 7.275, pada pembukaan perdagangan Selasa 13 September 2022.
Financial Expert Ajaib Sekuritas, M. Julian Fadli, memprediksi bahwa IHSG memiliki potensi untuk bergerak mixed pada perdagangan hari ini.
"Untuk hari ini IHSG diprediksi bergerak mixed," kata Fadli dalam riset hariannya, Selasa 13 September 2022.
Baca juga:Â Garap Bareng PT INTI, PGN Buat Smart Meter Canggih Kaya Gini
Dia menambahkan, sentimen yang mempengaruhi pergerakan IHSG hari ini adalah meskipun harga BBM naik, pemerintah optimis konsumsi rumah tangga akan tetap tumbuh di atas 5 persen pada kuartal III-2022.
Selain itu, Pemprov DKI Jakarta mengalokasikan dana subsidi sebesar Rp 62,1 miliar untuk Transjakarta, sebagai Public Service Obligation (PSO). PSO juga juga diberikan untuk angkutan umum laut Kepulauan Seribu, sebesar Rp 4,25 miliar.
"Subsidi tersebut adalah upaya untuk mengatasi inflasi dan kenaikan harga bahan pokok akibat kenaikan harga BBM subsidi," ujar Fadli.
Dari mancanegara, Outstanding Loan Growth China di Agustus 2022 tercatat turun ke 10,9 persen year-on-year (yoy), lebih rendah dari bulan sebelumnya yang tercatat 11 persen (yoy).
Sementara itu, harga minyak mentah tercatat naik 4 persen, didorong oleh pemangkasan volume produksi OPEC+ yang akan diumumkan minggu ini dan pembatasan ekspor minyak dan gas dari Rusia menuju Eropa.
"IHSG diprediksi bergerak mixed dalam level 7.177-7.300," ujarnya.
Selain itu, dia juga memberikan sejumlah rekomendasi saham-saham yang dapat dicermati pada perdagangan hari ini, diantaranya yakni RAJA, AKRA, SMDM.