IHSG Masih Dibayangi Tekanan, Simak Rekomendasi Saham Hari Ini

Karyawan mengambil gambar layar pergerakan harga saham (IHSG) di gedung Bursa Efek Indonesia, Jakarta. (Foto ilustrasi)
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Indrianto Eko Suwarso

VIVA – Indeks harga saham gabungan atau IHSG menguat 5 poin atau 0,08 persen di level 6.552 pada pembukaan perdagangan Selasa 21 Desember 2021.

IHSG Terbang ke Level 7.195, Sederet Saham Ini Kinclong

Analis Indosurya Bersinar Sekuritas, William Surya Wijaya, memprediksi bahwa IHSG memiliki potensi untuk bergerak konsolidatif pada perdagangan hari ini.

"Gelombang tekanan dalam pola gerak IHSG terlihat belum akan berakhir, sedangkan IHSG kembali menguji support level terdekat," kata William dalam riset hariannya, Selasa 21 Desember 2021.

IHSG Ditutup Menguat pada Sesi I, Saham GOTO hingga UNVR Jadi Top Gainers

Baca juga: Jokowi: Jika BUMDes Hadir Matikan Usaha Kecil di Desa, Itu Salah!

Karyawan melintas di dekat monitor pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia, Jakarta

Photo :
  • ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan

Dibuka Menghijau, IHSG Berpotensi Bergerak Sideways Hari Ini

William menambahkan, fluktuasi nilai tukar rupiah serta harga komoditas masih akan turut mewarnai pergerakan IHSG, yang juga masih akan dipengaruhi oleh kondisi perlambatan perekonomian yang masih berlangsung.

Namun, lanjut William, mengingat perekonomian terus berjalan stabil jika dilihat dari data perekonomian yang telah terlansir, maka IHSG masih memiliki peluang untuk mengalami teknikal rebound.

"Indeks saham diperkirakan akan berada di kisaran 6.502-6.618," ujarnya.

Selain itu, William juga memberikan sejumlah rekomendasi mengenai saham-saham yang dapat dicermati pada perdagangan hari ini, diantaranya yakni GGRM, ICBP, BBRI, CTRA, AKRA, TLKM, TBIG.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya