Harga Emas Hari Ini 29 September 2021: Global Datar, Antam Anjlok

Emas Batangan.
Sumber :
  • ANTARA/REUTERS/Leonhard Foeger/am.

VIVA – Harga emas internasional dibuka tak bergerak atau datar pada perdagangan Rabu pagi. Hal itu karena tekanan dari kenaikan dolar dan imbal hasil dari Surat Berharga AS di tengah ekspektasi kenaikan suku bunga acuan AS.

Dibuka Menguat, IHSG Dibayangi Koreksi Meski Bursa Asia Menghijau

Dilansir dari CNBC pada Rabu 29 September 2021, harga emas di pasar spot datar di level US$1.735,17 per ons. Sedangkan, emas berjangka AS sedikit berubah di level US$1.735,90 per ons.

Pada hari ini indeks dolar terhadap sejumlah mata uang dunia lainnya melayang di dekat level tertingginya dalam 10 bulan terakhir. Sedangkan patokan imbal hasil obligasi AS bertahan di dekat puncaknya.

Harga Emas Hari Ini 21 Januari 2025: Global Stabil, Antam Naik Segini

Dua indikator yang alami peningkatan tersebut meningkatkan biaya peluang memegang emas batangan tanpa bunga. Sementara itu, Ketua Fed Jerome Powell mengatakan ekonomi AS masih jauh dari target lapangan kerja maksimal, yang menjadi kunci dari persyaratan bank sentral untuk menaikkan suku bunga.

Kemudian, Kepercayaan konsumen AS turun ke level terendah dalam tujuh bulan terakhir pada September karena peningkatan kasus COVID-19 dan memperdalam kekhawatiran tentang prospek jangka pendek ekonomi.

Harga Emas Hari Ini 20 Januari 2025: Global dan Antam Kompak Turun

Emas Domestik

Dari dalam negeri, harga emas produksi PT Aneka Tambang Tbk (Antam) hari ini dibanderol seharga Rp913 ribu per gram. Harga tersebut turun Rp5.000 per gram dari perdagangan terakhir.

Dikutip dari data Unit Bisnis Pengolahan dan Pemurnian Logam Mulia Antam, harga pembelian kembali atau buyback emas Antam ditetapkan Rp798 ribu per gram. Harga itu juga turun Rp5.000 per gram dibanding perdagangan terakhir.

Baca juga: Liga 1 dan 2 Bergulir, Menko Airlangga: Dampak Ekonomi Belum Ada

Adapun harga jual emas berdasarkan ukuran, yakni lima gram dijual Rp4,34 juta, 10 gram Rp8,62 juta, 25 gram Rp21,43 juta, dan 50 gram Rp42,79 juta.

Kemudian, emas 100 gram dibanderol Rp85,51 juta, 250 gram Rp213,51 juta dan emas 500 gram Rp426,82 juta.

Selanjutnya, untuk ukuran emas terkecil dan terbesar yang dijual Antam pada hari ini, yaitu 0,5 gram dibanderol Rp506,5 ribu dan 1.000 gram senilai Rp853,6 juta.

Adapun Antam mencatat untuk emas semua ukuran pada hari ini tersedia di butik logam mulia.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya