Jasa Marga Pastikan Jalan Tol di Kawasan Utara RI Siap Beroperasi

Ilustrasi jalan tol.
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Syaiful Arif

VIVA – PT Jasa Marga Manado Bitung atau JMB, sebagai bagian kelompok usaha PT Jasa Marga Tbk yang mengelola Jalan Tol Manado-Bitung, siap mengoperasikan Jalan Tol Manado-Bitung untuk ruas Manado-Danowudu.

Polisi Tetapkan Satu Pelaku Perampokan di Tol Tanjung Priok Jadi Tersangka, Langsung Ditahan

Baca Juga: Penampakan Jalan Tol Pekanbaru-Dumai yang Ada Terowongan Gajah-nya

Direktur Utama PT JMB, George I.M.P Manurung, menjelaskan, keberadaan jalan tol pertama di Sulawesi Utara ini diharapkan dapat meningkatkan daya saing investasi, di provinsi yang dikenal dengan julukan Bumi Nyiur Melambai ini.

Empat Pelaku Kasus Penembakan Bos Rental Mobil di Rest Area Tol Tangerang-Merak Ditangkap

"Jalan Tol Manado-Bitung ini akan dioperasikan secara bertahap. Dan yang rencananya akan dioperasikan dalam waktu dekat adalah ruas Manado-Danowudu sepanjang 26,35 kilometer," kata George dalam keterangan tertulisnya, Senin 28 September 2020.

George menjelaskan, total panjang Jalan Tol Manado-Bitung adalah 39 km, yang dibangun dengan konsep Kerja Sama Pemerintah Badan Usaha (KPBU). Jalan tol ini terdiri atas dua seksi, yakni Seksi I Manado-Airmadidi sepanjang (14 km) dan dibangun oleh pemerintah, serta Seksi II Airmadidi-Bitung (25 km) yang dibangun PT JMB.

Polisi Tangkap Pelaku Utama Perampokan di Tol Tanjung Priok, 5 Orang Masih Diburu

"Jalan tol ruas Manado-Danowudu sepanjang 26,35 km merupakan keseluruhan seksi I, serta sebagian dari seksi 2, yaitu seksi 2A Airmadidi-Danowudu," ujar George.

Sementara itu, untuk jalan tol ruas Danowudu-Bitung sepanjang 12,65 km, ditargetkan selesai konstruksi pada April 2021. Hingga saat ini, progres konstruksinya telah mencapai 77,61 persen dan pembebasan lahan mencapai 99,23 persen.

Nantinya, kata George, jika terhubung secara penuh, jalan tol ini akan terintegrasi serta mempermudah akses menuju Pelabuhan Internasional Bitung, Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Bitung, hingga menjadi pendukung Kawasan Strategis Pariwisata Nasional (KSPN) Manado-Bitung-Likupan. 

"Diharapkan jalan tol ini akan memacu daya saing investasi Provinsi Sulawesi Utara," ujarnya.

Jalan Tol Manado-Bitung akan memiliki total lima Gerbang Tol (GT), yakni GT Manado, GT Airmadidi, GT Kauditan, GT Danowudu, dan GT Bitung.

Jalan tol ini juga direncanakan memiliki total dua rest area, yang terletak di STA 3+000 (arah Manado) dan STA 3+500 (arah Bitung). Nantinya, Jalan Tol Manado-Bitung ini juga akan dilengkapi dengan lima simpang susun dan dua belas jembatan. 

Jalan Tol Manado-Bitung yang dibangun sejak 2017 tersebut, memiliki total investasi sebesar Rp4,95 triliun dengan masa konsesi 40 tahun.

Keberadaan jalan tol ini nantinya juga dapat memangkas waktu tempuh cukup signifikan antara Manado dan Bitung dari sebelumnya berkisar 1,5 jam sampai 2 jam, maka waktu tempuh melalui Jalan Tol Manado-Bitung hanya sekitar 30-45 menit. (art) 

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya