Mantan Orang Terkaya ke-10 Indonesia Meninggal Dunia

Achmad Hamami (depan)
Sumber :
  • Instagram/@tidaryani

VIVA – Innalillahi wa inna iIaihi roji’un. Pengusaha nasional Achmad Hamami meninggal dunia pada usia 90 tahun. Pria dengan nama lengkap Achmad Hadiat Kismet Hamami atau AHK Hamami merupakan Chairman dan Komisaris Utama PT Tiara Marga Trakindo. 

Bos Louis Vuitton Jadi Orang Terkaya Dunia, Segini Hartanya

Ucapan belasungkawa atas meninggalnya pria yang pernah menjadi orang kaya ke-10 Indonesia itu menyebar di media sosial. Dalam ucapan belasungkawa tersebut, Hamami menghembuskan napas terakhirnya pada Jumat 29 November 2019 pukul 23.23 WIB. 

Segenap direksi, manajemen dan karyawan grup Tiara Marga Trakindo menyampaikan duka cita sedalam-dalamnya. 

Banyak Miliarder Dunia Ternyata Pemilik 4 Zodiak Ini

"Semoga amal dan ibadah beliau diterima di sisi Tuhan YME dan keluarga yang ditinggalkan diberi kekuatan dan ketabahan," demikian ungkapan dua cita.

Hamami akrab disapa dengan sebutan Met. Dia merupakan pemilik distributor Caterpillar, Tiara Marga Trakindo sejak 1971.  

Gara-gara Botol Air, Miliarder Ini Tambah Harta Rp75 Triliun Sehari

Achmad Hamami pernah menjadi orang terkaya ke-10 di Indonesia dalam daftar Forbes edisi 2011. Kala itu, Hamami yang masih berusia 81 tahun masuk dalam peringkat ke-10 dengan total kekayaan US$2,2 miliar. Sedangkan pada daftar Forbes 2018, Hamami menduduki peringkat ke-42 orang terkaya di Indonesia, dengan total kekayaan US$725 juta. 

Chairul Tanjung.

Kunci Sukses Berbisnis Orang Terkaya ke-6 di RI Chairul Tanjung

Secara real time, Chairul Tanjung ada di peringkat ke-6 orang terkaya Indonesia dan peringkat 810 orang terkaya dunia.

img_title
VIVA.co.id
25 Agustus 2021