Viral, Seorang Santri Sudah Ramalkan Virus Corona 3 Tahun Lalu
VIVA – Masyarakat dunia dihantui oleh wabah virus corona atau Covid-19 dari China, dan sudah menelan jiwa ribuan orang, dan ratusan ribu lainnya terjangkit virus tersebut. Bahkan, virus corona telah masuk ke Indonesia.
Berdasarkan data dari Kementerian Kesehatan, tercatat ada 19 orang yang dinyatakan positif terinfeksi virus corona sampai hari Senin, 9 Maret 2020.
Nah, ada pria asal Blitar yang mengaku sebagai santri yakni Eka Pras kini ramai diperbincangkan di media sosial. Soalnya, Eka pernah meramalkan akan datang virus dari China pada awal tahun 2020.
Eka Pras (Satru Laras) menuliskan 'ramalan' tentang virus asal China itu di akun Facebook pada 31 Desember 2016, pukul 15.22 WIB. Ia mengaku santri di Pondok Pesantren Mahir Arriyadl, Ringinagung Pare, Kediri, Jawa Timur.
"Awal tahun 2020 nanti akan ada virus dari China, menyerang hampir 1/3 manusia di bumi. Mau percaya silahkan, tidak juga gapapa," tulis Eka Pras yang dikutip VIVA pada Selasa, 10 Maret 2020.
Tapi, melihat dari riwayat pengeditan Eka Pras pada 31 Desember 2016, dia menuliskan status dengan Bahasa Jawa. "Jenenge tulisan i tergantung seng moco. Kari temu nalare po ra di knekne," tulisnya lagi.
Hari ini, Eka kembali mengupdate ramalannya itu sekitar satu jam lalu. Entah apa maksudnya diperbaharui lagi status ramalannya tentang corona tersebut.