Sudirman Baru Diubah Jadi Stasiun BNI City
- VIVA/M Ali Wafa
VIVA – PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk bekerja sama dengan PT Kereta Api Indonesia (Persero) telah melakukan branding Stasiun Sudirman Baru, Jakarta Pusat. Kini stasiun tersebut diberi nama BNI City.Â
Saat ini, Stasiun Sudirman Baru menjadi titik keberangkatan dan titik akhir kedatangan kereta api Bandara Internasional Soekarno-Hatta yang telah beroperasi sejak 26 Desember 2017.
Direktur Bisnis Kecil dan Jaringan BNI Catur Budi Harto mengatakan, branding Stasiun Sudirman Baru ini menjadi awal dari upaya perusahaan dalam meningkatkan awareness kepada masyarakat di wilayah-wilayah yang terintegrasi moda transportasi.
Seperti diketahui, kawasan Dukuh Atas ini nantinya menjadi salah satu titik interkoneksi transportasi mulai dari KRL, Transjakarta, Light Rail Transit (LRT), Mass Rapid Transit (MRT) dan tentunya Kereta Bandara Soetta sendiri.
"Ini merupakan salah satu upaya kita bagaimana kita selama ini mendukung program pemerintah, sekaligus branding BNI City ini juga diharapkan bisa memudahkan masyarakat," ucap Catur dikutip dari keterangan resminya, Selasa 9 Januari 2018.Â
Dia mengatakan, branding yang dilakukan di Stasiun Sudirman Baru ini memiliki kontrak jangka panjang. Namun dia berharap nama stasiun BNI City bisa permanen.
"Kita harapkan bisa branding selamanya, karena kawasan ini nanti akan menjadi kawasan terpadu, jadi kita akan tingkatkan peran kita lebih banyak," tutup dia.
Lebih lanjut dia pun berharap, dengan hadirnya branding Stasiun BNI City diharapkan loyalitas nasabah ke BNI semakin meningkat. Â
Sebagai informasi, kerja sama yang dilakukan antara lain adalah membangun outlet baru dengan konsep BNI Digital Branch Devisa, yaitu kantor cabang yang tidak hanya berfungsi sebagai penyedia jasa perbankan, melainkan juga sebagai Money Changer.
Melengkapi outlet khusus tersebut, Stasiun BNI City juga memiliki dua mesin ATM BNI dan satu mesin ATM Bersama di lokasi yang berbeda dan 1 mesin ATM di stasiun Soetta. (one)