Peringkat Utang RI Naik, Sri Mulyani Tak Puas

Menteri Keuangan Sri Mulyani.
Sumber :
  • VIVA/Anwar Sadat

VIVA – Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati mengapresiasi naiknya peringkat utang Indonesia oleh Fitch Rating dari BBB-/Outlook Positif menjadi BBB/Outlook Stabil. Namun, capaian ini diakui belum cukup untuk Indonesia.

Fitch Pertahankan Pringkat RI di Level BBB, Bos BI: Stabilitas Makroekonomi Terjaga

"Pertama kita tentu senang bahwa telah dilakukan penilaian oleh lembaga rating fitch dengan outlook stabil, itu baik sisi fiskal dan stabilitas, maupun dari sisi seluruh sistem ekonomi," kata Ani akrabnya disapa di kantor KPPN Jakarta II, Kamis 21 Desember 2017

Namun, dia mengaku belum puas sebelum peringkat peringkat Indonesia bisa mencapai triple A. Untuk itu lah, kata dia, pemerintah terus berusaha memperbaiki sistem keuangan negara.

Fitch Ratings Tetapkan Peringkat Utang Indonesia Stabil, Begini Respons Kemenkeu

"Apakah kita puas? tentu tidak, karena dari rating kalau puas ya mencapai triple A, kalau triple B ya belum. Kita terus memperbaiki sistem keuangan negara," kata dia.

Kendati demikian dia mengatakan, pihaknya menghargai semua Kementerian dan Lembaga serta pemerintah daerah yang terus memperbaiki pengelolaan keuangan negara. Dan yang paling penting bagaimana mengidentifikasi potensi risiko dan bisa dikelola dengan baik.

Fitch Rating Pertahankan Peringkat Utang RI, BI Ungkap Pertimbangannya

"Ada risiko yang bisa dibaca seperti tren dan demografi, namun juga ada policy, seperti perang, harga minyak berubah. Karena itu kita harus menjaga APBN punya buffer ini agar lebih cukup kuat," kata dia.

Ia menambahkan, Jika Indonesia memiliki pondasi yang baik dan diakui oleh dunia internasional maka Indonesia bisa terbebas dari berbagai sentimen negatif. "Jadi kita punya tambahan pertahanan menyambut berbagai macam spekulasi," ujar dia.

PGN Pertahankan Peringkat Outlook Stabil dari Fitch Ratings

Keuangan Stabil, PGN Berhasil Pertahankan Peringkat dari Fitch Ratings

PT PGN Tbk berhasil mempertahankan peringkat di level ‘BBB-' dengan outlook 'Stabil' dari Fitch Ratings (Fitch).

img_title
VIVA.co.id
6 Desember 2024