Snapchat Bakal Blokir Konten Porno

Logo Snapchat.
Sumber :
  • REUTERS/Lucy Nicholson/File Photo

VIVA – Layanan aplikasi chatting, Snapchat, akan menerapkan peraturan ketat mengenai konten seksual yang memungkinkannya ditemukan pada fitur Discover.

Kota New York Tuntut Instagram, TikTok, Facebook, Youtube Perihal Kesehatan Mental Anak Mudanya

Perusahaan induk Snap Inc., baru-baru ini memperbarui pedoman untuk fitur Discover, yang dengan tegas melarang panayangan gambar dan teks, termasuk penggunaan grafis seperti emoji yang melambangkan alat kelamin, yang mengandung unsur seksual dan kekerasan.

Perubahan tersebut merupakan bagian dari pengembangan sistem atau iterasi baru dari kebijakan Discover yang diperkenalkan kembali pada Januari 2017.

Instagram, TikTok, YouTube Raup Cuan Kakap dari Pengguna di Bawah Umur

Adapun Discover merupakan fitur konten yang memuat berbagai berita dari media-media ternama seperti CNN, Cosmopolitan, MTV, Daily Mail, Yahoo, dan Vice.

"Snapchat masih mengizinkan Discover Partners untuk menunjukkan konten sensitif jika mereka anggap layak dipublikasi. Kami sekali lagi berusaha meminimalisir konten seksual yang tersemat di aplikasi Snapchat," bunyi pernyataan resmi Snapchat, dikutip Business Insider, Jumat, 27 Oktober 2017.

Snackvideo Bersih-bersih Konten Negatif

Kendati demikian, Snap selalu memeriksa pedoman konten untuk memastikan mitra mereka melakukan hal yang tidak melanggar peraturan.

"Kami ingin memastikan bisa memberikan pengalaman berkualitas tinggi yang aman dan nyaman bagi pemirsa dari segala usia, namun tetap mempertahankan independensi editorial penerbit dan mitra media," ungkap Snap Inc.

Sejak diluncurkan pada awal 2015, Discover telah berkembang untuk memiliki lebih dari 70 mitra media secara global.

Tak hanya itu, dalam periklanan, Snap juga membagi pendapatannya dengan penerbit dan mitra media, yang tentunya, sudah bekerjasama dengan Snap. (ren)

Ilustrasi/kabar hoax.

Tidak Ada Kompromi sama Konten 'Bullying', 'Hate Speech' hingga Aktivitas Ilegal

Konten yang mengandung unsur 'bullying', 'hate speech', 'hoax', materi seksual, hingga aktivitas ilegal akan segera ditindak.

img_title
VIVA.co.id
20 September 2024