Sony Rilis Kartu Kredit Khusus untuk Pencinta Game

Logo Sony Corp
Sumber :
  • REUTERS/Toru Hanai

VIVA.co.id – Perusahaan teknologi asal Jepang, Sony merilis kartu kredit khusus untuk pencinta game PlayStation. Kartu kredit ini dimanfaatkan pencinta game tersebut untuk berbelanja konten pada PlayStation Store. 

iPhone 16 Belum Rilis, tapi Sudah Ada Bocoran iPhone 17 dan 18

Untuk menghadirkan kartu kredit khusus itu, Sony bekerja sama dalam program Sony Reward bersama perusahaan jasa keuangan Amerika Serikat, Capital One. 

"Mulai hari ini, kami mengundang semua penggemar (game Sony) untuk mulai mengubah pembelian sehari-hari Anda menjadi penghargaan dan keuntungan yang luar biasa," jelas Sony dalam blog PlayStation, Selasa 3 Oktober 2017. 

'Ultra Clear Camera with AI' Jadi Jargon Realme 13 Pro Series 5G

Kartu kredit Sony berfungsi seperti halnya kartu kredit pada umumnya. Setelah pencinta game mengajukan permohonan kartu kredit dan mendapatkan persetujuan, maka akan mendapatkan kode PlayStation Store senilai US$50 begitu melakukan pembelian pertama. 

Dengan menggunakan kartu kredit ini, Sony memberikan beberapa reward kepada pengguna. Saat pengguna menggunakan kartu kredit untuk belanja di PlayStation Store, maka akan mendapatkan 5x poin, membeli produk PlayStation dan Sony di ritel resmi maka akan mendapatkan 5x poin, membayar tagihan melalui ponsel akan mendapatkan 3x poin dan membeli kebutuhan harian akan mendapatkan 1x poin. 

PlayStation 5 bikin Sony Semringah

Dengan makin banyaknya poin yang dikumpulkan, pengguna mendapatkan kesempatan menukarkan poin dengan game PlayStation, konsol, konten yang bisa diunduh, layanan berlangganan, produk elektronik Sony, film, musik dan lainnya. 

Kartu kredit PlayStation Sony

Sony WF-C510.

Desain Sony WF-C510 Cocok untuk Pengguna yang Punya Bentuk Telinga Kecil

Sony WF-C510 menawarkan kualitas suara mumpuni dengan desain ringkas.

img_title
VIVA.co.id
14 September 2024