Kunci Sukses 'Booming' Warkop DKI Reborn Part 2

Abimana, Indro, dan Vino G Bastian (Warkop DKI Reborn)
Sumber :
  • VIVA.co.id/Ichsan Suhendra

VIVA.co.id – Kesuksesan film sekuel 'Warkop DKI Reborn; Jangkrik Boss! Part 2' yang berhasil menggaet 2,055 juta pasang mata dalam lima hari penayangannya mendapat sambutan gembira dari personelnya. Indro, personel asli Warkop DKI yang juga bermain dalam film tersebut, menilai suksesnya sekuel itu menunjukkan rasa sayang yang tulus dari penggemar Warkop.

Masalah dengan Warkopi, Indro Warkop Tegaskan Bukan Soal Wajah

Aktor senior itu mengaku, ada hal-hal yang turut dianggap sebagai faktor pendukung dari pencapaian tersebut, seperti misalnya kerinduan masyarakat atas Warkop DKI, sebagaimana yang biasa mereka saksikan puluhan tahun lalu.

"Yang membuat laris mungkin adalah karena adanya data survei yang menunjukkan bahwa 85 persen orang merindukan Warkop DKI. Di samping kepercayaan orang kepada tiga teman-teman ini (Vino, Abimana, Tora), karena mereka dianggap bisa melestarikan dan membawakan karakter Warkop DKI. Itu kalau menurut saya ya," ujar Indro di kawasan Semanggi, Jakarta Pusat, Selasa 5 September 2017.

Sinopsis Warkop DKI Reborn 3, Petualangan di Padang Pasir

Indro mengakui hashtag #nontonsekampung, #warkopdkireborn dan #jangkrikbosspart2, berkontribusi dalam membludaknya jumlah penonton di hari-hari awal pemutaran film tersebut.

"Saya pikir banyak sekali ya (dampaknya). Karena kita kan udah terjadwal nih mau (promo) kemana-mananya, tapi itu aja masih banyak yang ngajakin saya dan teman-teman untuk nobar. Berarti kan itu istilahnya benar-benar nonton sekampung kan. Jadi kalau saya lihat dampak dari hashtag #nontonsekampung itu punya andil sekitar 60 persen lah untuk kesuksesan film ini," kata Indro.

Nonton Film Warkop DKI Reborn, Herjunot: Suka Banget Semuanya Favorit

Soal rencana untuk menambah layar demi menarik jumlah penonton yang lebih fantastis lagi ke depannya, Indro mengaku sampai saat ini hal tersebut dirasa sudah cukup. Sebab, dengan adanya 800 lebih layar bioskop di seluruh tanah air yang menayangkan film ini, dia yakin ke depannya pencapaian total dari film ini pun akan lebih baik lagi.

"Sudah banyak juga sekarang, sekitar 821 layar bioskop kita udah tayang kalau enggak salah. Soalnya memang banyak sekali studio (bioskop) yang memasang film Warkop ini," ujarnya. (one)

Indro Warkop DKI

Khawatir Warkopi Kena Pidana, Indro Warkop Pilih Diam

Indro Warkop memberi alasan mengapa selama ini diam dengan polemik Warkopi dan Lembaga Warkop DKI terkait HAKI.

img_title
VIVA.co.id
1 Oktober 2021