Kejar Wisatawan, Landas Pacu Bandara Komodo Diperpanjang

Bandara Komodo, Manggarai, NTT.
Sumber :
  • VIVA.co.id/Vera Bahali

VIVA.co.id – Kementerian Perhubungan Republik Indonesia berencana untuk memperluas wilayah Bandara Internasional Komodo, Labuan Bajo. Perluasan akan dilakukan terutama pada landas pacu bandara yang berlokasi di Kota Labuan Bajo, Kabupaten Manggarai Barat itu.

Pesawat Airfast Alami Kendala Teknis saat Mendarat di Bandara Ngurah Rai, Puluhan Penerbangan Delay

Kepala Bandara Internasional Komodo Labuan Bajo, Djarot Subiantoro membenarkan hal tersebut. Landas pacu Bandara Internasional Komodo akan diperpanjang hingga 200 meter.

"Ini sesuai dengan master plan Bandara Komodo dan untuk meningkatkan aspek keselamatan penerbangan. Ini atas instruksi bapak menteri perhubungan," kata Djarot kepada VIVA.co.id, Selasa pagi, 29 Agustus 2017.

Citilink Pindah ke Terminal 1B Bandara Soetta per 15 Maret 2025

Ia melanjutkan, pengelola bandara segera melakukan pematokan batas area perluasan untuk proses pembebasan lahan. Tahun depan, rekonstruksi pemanjangan landasan pacu bandara segera dilakukan.

Pemanjangan landasan pacu ini akan mengambil sebagian lahan warga dan jalan raya umum yang sudah dibangun.

Bandara Gwadar di Pakistan Senilai Rp 3,9 Triliun Kosong Penumpang dan Pesawat

"Kami sudah berkoordinasi dengan pemda dan proses pembebasannya nanti oleh pemda juga. Kemenhub hanya menyelesaikan pembayarannya saja apabila lahan tersebut sudah diproses," tutur Djarot.

Sebagai salah satu daerah objek wisata, Bandara Internasional Komodo Labuan Bajo sudah menjadi perhatian pemerintah pusat. Bandara ini sebelumnya diresmikan langsung oleh Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo pada 27 Desember 2015.

Saat ini, wilayah Bandara Internasional Komodo Labuan Bajo seluas 95 hektare dan direncanakan ditambah 15 hektare lagi. Sementara itu, sudah terdapat tiga maskapai penerbangan yang terbang di Bandara Internasional Labuan Bajo yakni Garuda Indonesia, Nam Air, dan Wings Air.

Laporan: Vera Bahali

Ilustrasi bandara

Hampir Semua Bandara di Jerman Terganggu Karena Karyawan Mogok Kerja Massal

Hampir semua bandara di Jerman, termasuk bandara-bandara utama di Frankfurt, Munich, dan Berlin, menghadapi gangguan

img_title
VIVA.co.id
10 Maret 2025