Redenominasi Rupiah Baik, Apindo Minta Inflasi Dikawal 

Uang Rupiah
Sumber :
  • Romys B/VIVA.co.id

VIVA.co.id – Pemerintah maupun Bank Indonesia sepakat tahun ini, merupakan momentum tepat implementasikan penyederhanakan nominal mata uang rupiah ,atau redenominasi. Membaiknya berbagai indikator perekonomian tahun ini, menjadi alasan utama.

Viral Desain Redenominasi Rupiah, Ini Penjelasan BI

Meski demikian, kalangan pengusaha yang tergabung dalam Asosiasi Pengusaha Indonesia (Apindo) menilai, rencana membulatkan nominal mata uang Garuda belum bisa diterapkan tahun ini. Alasannya, pemerintah masih dihadapkan dengan perkembangan Indeks Harga Konsumen, atau inflasi.

“Kalau redenominasi, otomatis nilai tukarnya akan dibulatkan. Misalnya, pedagang jual barang Rp12.450. Mereka tidak mau kalau dibulatkan menjadi Rp12. Nanti akan jadi Rp13. Ini bisa memicu inflasi,” kata Ketua Umum Apindo, Haryadi Sukamdani saat berbincang dengan VIVA.co.id, Jakarta, Jumat 21 Jui 2017.

Kulik Semua Tentang Redenominasi Rupiah Di Sini, Pengertian Hingga Dampaknya

Penyesuaian komponen harga yang diatur pemerintah (administered prices) pada tahun ini, memang dikhawatirkan akan menekan laju inflasi secara nasional. Meskipun pemerintah telah memutuskan untuk tidak melakukan penyesuaian administered prices hingga akhir tahun, namun hal ini tetap perlu diwaspadai.

Selain dari perkembangan inflasi, kondisi perekonomian tahun ini pun, menurut Haryadi, belum begitu menggembirakan. Bahkan, kinerja bisnis di sektor ritel enam bulan pertama tahun ini cukup memperihatinkan karena belum bergeliatnya daya beli.

Penting untuk Diketahui, Perbedaan Redenominasi dan Sanering

Secara garis besar, Haryadi tak memungkiri, rencana bank sentral membulatkan nominal mata uang rupiah akan memberikan dampak positif. Tidak hanya para pengusaha yang mendapatkan keuntungan dari penyederhanaan tersebut, melainkan juga seluruh elemen masyarakat.

“Pertama itu pasti dari sisi penguatan nilai tukar positif. Bagi kami, ini sangat positif. Kemudian, dari sisi hemat data. Dan, yang paling penting, nilai nominal jadi lebih simpel. Ini akan memudahkan masyarakat,” katanya.

Menurutnya, dibutuhkan waktu tiga tahun untuk mensosialisasikan penyederhanaan mata uang Garuda, usai di implementasikannya kebijakan tersebut. Haryadi mengaku yakin, penyederhanaan rupiah tidak memakan waktu lama bisa diterima masyarakat. (asp)

Viral Desain Redenominasi Rupiah

Top Trending: Desain Redenominasi Rupiah, Bule di Bali Boncengan Tanpa Celana

Berikut 5 artikel terpopuler di kanal Trending VIVA, Kamis 30 November 2023. Dari bule di bali boncengan sepeda motor tanpa celana sampai desain redenominasi uang rupiah.

img_title
VIVA.co.id
30 November 2023