Juli 2017, Pertamina Tambah Empat Lokasi BBM Satu Harga 

Satuan Tugas Pengamanan Bahan Bakar Mintak (BBM) Satu Harga di Papua yang baru dibentuk Polda Papua
Sumber :
  • VIVA.co.id/Banjir Ambarita

VIVA.co.id – PT Pertamina segera merealisasikan BBM Satu Harga di 25 titik di Indonesia pada Juli ini. Hal ini menyusul akan beroperasinya kembali lembaga penyalur pendukung pelaksanaan program BBM Satu Harga di empat lokasi pada Juli ini.

Menteri ESDM Resmikan 17 Titik BBM Satu Harga, Ini Lokasinya

Vice President Corporate Communication Pertamina Adiatma Sardjito mengatakan, hingga akhir Juni lalu realisasi pengoperasian lembaga penyalur BBM Satu Harga di seluruh Indonesia telah mencapai 21 titik di daerah-daerah Terdepan, Terluar, dan Tertinggal atau 3T. 

21 titik tersebut terdiri dari delapan titik bagian program Papua Satu Harga, satu titik di Krayan, Kalimantan Utara dan sebanyak 12 titik lagi tersebar di Indonesia dari 54 titik target pelaksanaan program Indonesia Satu Harga tahun ini.

Menteri ESDM Target Wujudkan 584 Titik BBM Satu Harga Sampai 2024

Bulan ini, kata dia, Pertamina bersama mitra akan mengoperasikan empat lagi lembaga penyalur BBM Satu Harga. Keempat titik tersebut meliputi Halmahera Selatan, Maluku Utara, Pulau Kabaruan, dan Pulau Karakelang, di Sulawesi Utara, dan Seram Bagian Barat, Maluku.
 
“Program BBM Satu Harga yang dicanangkan pemerintah terus kami dukung dan laksanakan termasuk pengoperasian empat titik baru pada bulan ini," kata Adiatma dalam keterangan resminya, Jakarta, Senin 17 Juli 2017.

Dengan beroperasinya lembaga penyalur di empat titik itu, diharapkan akan mendorong perekonomian masyarakat setempat karena selama ini BBM dibeli dari pengecer antara Rp15 ribu hingga Rp25 ribu per liter. "Sekarang menjadi hanya Rp6.450 per liter untuk Premium dan Rp5.150 per liter untuk Solar,” ujar Adiatma.

Pertamina Tuntas Bangun 243 Titik BBM Satu Harga pada 2020

Ia mengungkapkan, proses pemetaan hingga terealisasinya BBM Satu Harga di suatu wilayah memang memerlukan waktu. Sebab, Pertamina perlu survei transportasi BBM, gandeng investor lokal, pembangunan inftrastruktur hingga akhirnya lembaga penyalur berupa APMS (Agen Premium Minyak dan Solar) di wilayah yang menjadi sasaran BBM Satu Harga beroperasi.
 
Sebagaimana diketahui, dalam roadmap BBM Satu Harga, pemerintah menargetkan pengoperasian 150 lembaga penyalur hingga 2019, masing-masing 54 titik pada 2017, 50 titik 2018, dan 46 titik pada tahun 2019. Estimasi penyaluran BBM di daerah-daerah target program BBM Satu Harga akan mencapai sekitar 215 ribu kilo liter pada 2017 dan menjadi 580 ribu kilo liter pada 2019. (mus)

Proses distribusi BBM satu harga

Pertamina Resmikan 9 Titik Penyalur BBM 1 Harga di Papua dan Maluku

Di Maluku, Maluku Utara, Papua dan Papua Barat terdapat 18 titik BBM satu harga Pertamina yang telah diresmikan dan beroperasi pada tahun 2021.

img_title
VIVA.co.id
14 Desember 2021