Kaka Slank Jelajahi Spot Diving di Sulawesi Utara

Kaka Slank
Sumber :
  • Agustinus Hari/Manado

VIVA.co.id – Akhadi Wira Satriaji atau yang akrab disapa Kaka Slank kian rajin menyuarakan penyelamatan lingkungan. Menurutnya, lingkungan adalah masa depan bersama dan untuk penerus di masa yang akan datang, karena itu harus dijaga dan dipertahankan.

Lawan COVID-19, Kaka Slank Imbau Masyarakat Tak Takut Divaksin

"Dan ini jadi kewajiban kita bersama menjaga kelestarian alam Sulut (Sulawesi Utara) yang cantik dan menawan. Khususnya lautnya, yang memiliki beragam spesies terumbu karang," ujar Kaka dalam konser alam yang digelar Yayasan Suara Pulau Sulut, di Manado, Senin 10 Juli 2017 tadi malam.

Kaka Slank mengatakan, sejak berada di Sulut, ia telah menjelajah beberapa spot selam yang tersebar di Kepulauan Kinabuhutan, Talise, Bangka, dan Gangga (Kitabangga).

27 Tahun Cerita Si Doel, Kaka Slank: Kreatornya Hebat

"Cukup banyak spesies laut yang perlu kita jaga ada di sini. Seperti  ikan, penyu, dugong, dan hiu. Agar tetap lestari salah satunya adalah dengan membekali pendidikan lingkungan kepada anak-anak penghuni kepulauan," kata Kaka.

Ia menambahkan, upaya seperti yang dilakukan Yayasan Suara Pulau harus didukung, karena pendidikan adalah salah satu alat yang paling ampuh mencegah kerusakan lingkungan, apalagi anak-anak adalah pemegang masa depan bangsa ini.

Slank: Indonesia Bisa Jadi Contoh Berdemokrasi untuk Negara Lain

Pada konser Amal Suara Pulau, Kaka Slank berhasil menghipnotis penonton yang memadati Ballroom di Aston Hotel Manado, dengan membawakan enam lagu hit milik Slank.

Pendiri Yayasan Suara Pulau, Ulva Novita Takke mengatakan dana yang terkumpul dari konser amal ini sepenuhnya digunakan untuk menjalankan program pendidikan bertajuk “Belajar Bersama Alam” yang diimplementasikan untuk Kepulauan Kinabuhutan, Talise, Bangka, dan Gangga (Kitabangga), Sulawesi Utara dengan target peserta kelompok siswa usia SD dan SMP.

"Kegiatan pendidikan kesadaran hidup ramah lingkungan atau ‘Belajar Bersama Alam telah kami jalankan selama lima tahun terakhir di Kitabangga dengan tingkat partisipasi dan keberhasilan yang tinggi. Bagi kami anak-anak pulau adalah generasi penerus yang harus memiliki tingkat kehidupan yang lebih baik dari generasi pendahulunya," kata Ulva.

Ulva menambahkan, beberapa kegiatan pendidikan “Belajar Bersama Alam” yang sudah berjalan dan akan diteruskan kualitas serta kuantitasnya, seperti 'bapontar di nyare' (belajar ekosistem padang lamun), ba lia karang (belajar ekosistem terumbu karang), ba ron posi-posi (belajar ekosistem bakau). Kemudian ada juga isu sampah dan penanganannya, kegiatan edukasi melalui panggung boneka, serta belajar melalui beberapa film bertema lingkungan.

Azel Dinangga

Nasihat Kaka Slank Buat Azel Dinangga Semangat Bermusik

Azel Dinangga pernah didiik oleh Akhadi Wira Satriaji atau yang dikenal dengan nama Kaka Slank. Ada nasihat dari Kaka yang diinta Azel.

img_title
VIVA.co.id
26 Oktober 2021