Akshay Kumar Persiapkan Diri Bermain Film Olimpiade
- Twitter @akshaykumar
VIVA.co.id – Aktor Bollywood Akshay Kumar telah menyelesaikan proses produksi film Toilet: Ek Prem Katha, yang berisikan tentang pesan kelayakan sanitasi untuk masyarakat India. Film yang mendapat dukungan dari Perdana Menteri India Narendra Modi ini akan dirilis pada 11 Agustus mendatang.Â
Tak lama setelah itu, ia akan disibukan kembali dengan proses produksi film terbaru. Menurut informasi yang dilansir Indianexpress pada Jumat, 30 Juni 2017, aktor ini sedang mempersiapkan film berjudul Gold.Â
Film Gold mengisahkan soal Olimpiade London 1948. Plot utama dari film ini, yaitu menyoroti perjalanan India dalam meraih medali emas pertamanya di cabang olahraga hoki.Â
Film bergenre drama olahraga ini, juga akan dibintangi oleh Amit Sadh dan Kunal Kapoor. Pada pekan pertama di bulan Juli, Akshay telah dijadwalkan terbang ke London untuk melakukan proses produksi film. Â
Sementara, Amit dan Kunal sudah berada di London, untuk menjalani pelatihan hoki. Kedua aktor tersebut awalnya dilatih di bawah Sandeep Singh, mantan kapten India.Â
Pihak rumah produksi telah mengumumkan bahwa film ini akan memasuki layar lebar pada Agustus 2018 pada akhir pekan Hari Kemerdekaan India.