Siapa Artis Hollywood Tercantik dan Tertampan Tahun 2017?
- REUTERS
VIVA.co.id – TC Candler secara rutin mengumumkan wajah artis tercantik dan tertampan setiap tahunnya. Beberapa nama kandidat dirilis untuk tahun 2017 ini. Dengan kategori Most Beautiful Face 2017, TC Candler mengunggah foto-foto artis dari seluruh dunia yang masuk dalam nominasi kandidat tersebut.
Berikut daftar nominasi kandidat aktris hollywood tercantik versi TC Candler yang dikutip dari @TCCandler, Senin 5 Juni 2017.
Kate Beckinsale, meski bukan merupakan aktris muda, namun Kate masih tetap terlihat cantik. Kate dikenal lewat aktingnya di film-film Hollywood, seperti Underworld, Pearl Harbour, dan Click. Ada juga Hailee Steinfeld yang dikenal lewat perannya di film Pitch Perfect.
Kate Bosworth yang terkenal lewat film Superman Return tak mau ketinggalan. Aktris berumur 34 tahun dinominasikan bersama aktris Hollywood lainnya seperti Marion Cotilard, Monica Belucci, Lily Collins, Emma Watson, Emma stone, Lupita Nyong'o, dan sebagainya.
Sedangkan di kategori aktor tertampan, Hollywood juga terlihat mendominasi nominasi. Sebut saja salah satu calon pemeran James Bond Idris Elba, Brad Pitt, dan Mahershala Ali.
Mantan kekasih Taylor Swift, Tom Hidlestom juga masuk dalam nominasi. Selain itu, pemeran utama Alien: Covenant, Michael Fassbender, juga termasuk di dalamnya.
Selain aktor dan aktris Hollywood, nominasi kandidat juga diramaikan artis serta musisi dari Asia, seperti Korea dan Indonesia. Penyanyi Korea Kim Taeyeon, penyanyi Indonesia Raisa pun terdaftar dalam nominasi ini.