Pesona Bollywood di Karpet Merah Festival Film Cannes
- REUTERS/Regis Duvignau
VIVA.co.id – Pesona Bollywood di karpet merah Festival Film Cannes melalui para bintangnya, telah berlangsung setiap tahunnya. Sejumlah deretan artis pun ada yang telah menjadi langganan sorotan tiap tahunnya, dan ada juga yang baru debut eksis di Festival Film Cannes.
Aishwarya Rai Bachchan menjadi salah satu artis papan atas Bollywood yang sudah langganan selama 15 tahun di Festival Film Cannes. Lalu, Sonam Kapoor yang sudah enam tahun, dimulai pada 2011.
Sementara itu, Deepika Padukone baru mulai ikut serta dalam acara tersebut pada 17 dan 18 Mei tahun ini. Seperti informasi yang dilansir Indianexpress, ketiganya adalah brand ambassador merek kecantikan Loreal. Di sana ketiganya akan bergabung dengan rekan internasional mereka, Julianne Moore dan Eva Longoria di Festival ke-70 De Cannes, Prancis.
Selain Deepika, Aishwarya dan Sonam, akan ada pula Shruti Haasan bersama AR Rahman untuk film Sangamithra mereka.
Deepika Padukone
Aktris Bajirao Mastani ini sebelum berangkat ke festival bergengsi kelas dunia tersebut, mengatakan dalam sebuah wawancara, "Saya sangat, sangat gembira. Saya melihat ke depan untuk seluruh pengalaman berharga berada di sana dan semua pengalaman itu akan saya ingat." Akun Instagramnya menjadi kesaksian tentang dirinya yang bersemangat untuk acara tersebut.
Aishwarya Rai Bachchan
Aishwarya menghadiri acara tersebut pada 19 dan 20 Mei. Di sana ia akan membawa film Devdas garapan Sanjay Leela Bhansali. Dia akan menyuguhkan film tersebut pada 20 Mei sebagai bagian dari Loreal Paris Open Air Cinema.
Sonam Kapoor
Ikon mode Bollywood, Sonam akan terlihat di karpet merah pada 21 Mei dan 22 Mei. Menjelang saat itu, aktor tersebut berbagi informasi penampilannya nanti di Cannes melalui akun Instagram-nya. "Sejak seminggu menuju momen saya berjalan di karpet merah Cannes lagi untuk @lorealparisindia, saya akan mengunggah penampilan favorit saya. Salah satu favorit saya @anamikakhanna dalam sebuah pembukaan acara Cannes," tulis Sonam sambil memamerkan gambar dari karpet merah Cannes.
Shruti Haasan
Nama lain yang ditambahkan ke kelompok selebriti Bollywood yang berjalan di karpet Cannes adalah aktor Shruti Haasan. Aktor tersebut akan membawa film Sangamithra ke dalam film dokumenter ke festival film Prancis ini, dan ia sangat senang bisa menjadi bagian dari acara bergengsi tersebut.
A.R. Rahman
Malam mengagumkan pembukaan Festival Film Cannes, menjadi pengalaman komposer pemenang Oscar, A.R. Rahman yang akan berjalan di atas karpet merah, dengan pemeran utama, sutradara, dan produser, Sangamithra.