Keluarga Harap Ada Mukjizat untuk Kesembuhan Jupe
- instagram.com/ruben_onsu
VIVA.co.id – Kondisi penyanyi dangdut Julia Perez dikabarkan terus menurun. Bahkan beberapa hari belakangan Jupe mesti menjalani cuci darah untuk untuk meningkatkan kesadarannya.
Malam ini, Jumat 21 April 2017, pihak keluarga juga menggelar pengajian untuk mendoakan kesembuhannya. Di sela-sela doa yang dipanjatkan, Nia Anggia, adik jupe berharap mukjizat akan kesembuhan Jupe.
"Dari kemarin-kemarin masih positif tapi sampai sekarang kondisinya semakin kritis, sampai sekarang masih positif, aku cuman minta mukjizat aja," ucap Anggi.
Untuk itu, kini pihak keluarga, menurut Anggi, hanya bisa berdoa untuk segala kebaikan kondisi Jupe, dan meminta maaf atas segala kesalahannya.
"Jadi saat ini yang keluarga bisa lakukan hanyalah berdoa, dan saya atas nama keluarga, atas nama Julia Perez ingin meminta maaf sebesar-besarnya kepada semua masyarakat yang pernah disakiti oleh Julia, oleh jupe, (baik), yang sengaja mau pun tidak sengaja, mohon dengan amat sangat dimaafkan semua kesalahannya," kata dia.
Anggi melanjutkan, saat ini yang hanya bisa membantu kesembuhan mbak Jupe itu hanyalah dengan doa. “Jadi saya harap semuanya dgn ikhlas mau memaafkan mbak Jupe," katanya.
Sekira jam 19.00 tadi, keluarga juga menggelar doa bersama di kamar VIP tempat Jupe dirawat. Sedikitnya 15 anggota keluarga, dan beberapa keponakannya turut hadir dan mendoakannya.