Ikuti Wall Street, Bursa Saham Asia Dibuka Turun

Seorang warga melihat papan bursa saham di Jepang
Sumber :
  • CNBC

VIVA.co.id – Pasar saham Asia dibuka melemah pada perdagangan Rabu, dipicu hasil negatif dari penutupan bursa Wall Street Amerika Serikat dini hari tadi. 

IHSG Dibuka Melemah, Terseret Keoknya Wall Street dan Bursa di Kawasan

Dilansir dari CNBC, Rabu, 19 April 2017, saham di Jepang jatuh, dengan Nikkei dibuka turun 0,3 persen. Saham Australia juga lebih rendah, dengan S & P / ASX 200 turun 0,3 persen. Di Korea Selatan, Kospi turun 0,12 persen.

Investor juga tetap waspada di tengah ketegangan AS-Korea Utara. Wakil Presiden AS Mike Pence, tiba di Tokyo dari Korea Selatan dan meyakinkan Jepang komitmen Amerika untuk mengekang nuklir dan rudal Korea Utara pada hari Selasa.

Bursa Wall Street Bergejolak Dapat Kabar Trump Positif COVID-19

"Pedagang semakin baik mengatasi dirinya sendiri," kata Naeem Aslam, Kepala Analis dari Think Market  dalam sebuah catatan. 

Dow Jones Industrial Average jatuh 113,64 poin, atau 0,55 persen, ditutup menjadi 20.523,28, S & P 500 turun 0,3 persen turun 6,82 poin, atau 0,29 persen, menjadi 2.342,19 dan Nasdaq turun 7,32 poin, atau 0,12 persen, menjadi di 5.849,47. (ase)

Dulu Mesin Uang, Begini Kondisi ExxonMobil Sekarang
Wall Street New York

Rusuh di Gedung Kongres AS, Bursa Wall Street Malah Cetak Rekor Baru

Investor Wall Street tak terpengaruh aksi para pendukung Presiden Donald Trump di depan Gedung Kongres AS yang berujung rusuh.

img_title
VIVA.co.id
7 Januari 2021