Tanggal dan Tujuan Favorit KA Lebaran Ludes Terjual
- VIVA.co.id/Muhamad Solihin
VIVA.co.id – PT Kereta Api Indonesia Daop 1 Jakarta, menyampaikan data ketersediaan tiket kereta api masa angkutan Lebaran 2017. Dari data ketersediaan itu, beberapa tanggal keberangkatan dan tujuan favorit keberangkatan telah ludes terjual.
Namun, Senior Manager Humas PT KAI Daop 1 Jakarta, Suprapto mengatakan, di luar tanggal-tanggal favorit yang disebutkan, masih ada tiket yang tersisa. Untuk itu, bagi masyarakat yang ingin berangkat menggunakan kereta api, agar dapat memesan lebih awal.
"Di luar tanggal (favorit 16 Juni-28 Juni) itu masih ada," kata Suprapto dalam keterangannya, Jakarta, Senin 17 April 2017.
Ia mengatakan, telah melakukan pembaharuan data ketersediaan tiket terkait pemberangkatan kereta api masa angkutan Lebaran 2017, mulai dari periode H-10, atau 15 Juni 2017 hingga 6 Juli 2017, atau H+10.
Data ini berdasarkan data yang diambil 17 April 2017, pukul 15.00 WIB, dengan total perjalanan kereta api terdiri dari 52 KA reguler dan 15 perjalanan kereta api tambahan.
Berikut, data ketersediaan tiket yang telah ludes terjual :
1).Tiket KA pemberangkatan dari Stasiun Pasar Senen :
A. Tujuan Jawa Barat (Bandung-Banjar). Posisi saat ini, tiket telah habis dari 16 Juni 2017 (H-9) sampai dengan 28 Juni 2017 (H+2)
B. Tujuan Jawa Tengah (Semarang dan Yogyakarta). Kini, tiket telah habis mulai dari 20 Juni 2017 (H-5) sampai dengan 25 Juni (H lebaran 1).
C. Tujuan Jawa Timur (surabaya dan malang). Posisi saat ini, tiket telah habis mulai dari 17 Juni 2017 (H-8) sampai dengan 26 Juni 2017 (H lebaran 2).
2). Tiket keberangkatan dari Stasiun Gambir :
A. Tujuan Jawa Barat (Bandung) : tiket 23 Juni 2017 (H-2) telah habis terjual.
B. Tujuan Jawa Tengah (Semarang, Solo dan Yogyakarta) tiket tanggal dari 21 Juni 2017 (H-4) sampai dengan 25 Juni 2017 (H lebaran) telah habis terjual.
C. Tujuan Jawa Timur (Surabaya dan Malang) tiket dari 20 Juni 2017 (H-5) sampai dengan 25 Juni 2017 (H lebaran 1) telah habis terjual. (asp)