Inikah Arti Kedatangan Kirana Larasati ke Pengadilan Agama?
- Bimo Aria/VIVA.co.id
VIVA.co.id – Kamis, 13 April 2017, Kirana Larasati mendatangi Pengadilan Agama Jakarta Selatan. Kirana sedikit terkejut karena kedatanganya dipergoki awak media. Kirana yang mengenakan kemeja putih itu langsung bergegas ke pusat informasi.Â
Sambil membawa catatan di kertas putih, Kirana menuju ke Pos Bantuan Hukum Pengadilan Agama Jakarta Selatan. Di dalam ruangan, artis berhidung mancung ini terlihat gelisah. Sesekali, ia memainkan jari-jari tangannya. Dan sesekali menutupi mulut dengan tangannya.Â
Selama hampir 20 menit, artis ini keluar dari ruangan. Saat dikejar awak media, Kirana berusaha untuk tak memberikan komentar. Kirana mengaku hanya konsultasi. Saat awak media bertanya, apakah kedatangannya untuk mengajukan gugatan cerai terhadap sang suami, Tama Gandjar, Kirana membantahnya.
"Enggak kok, enggak, konsultasi saja" ujar artis cantik ini.Â
Namun, apa yang diucapkan di mulut tidak sama dengan yang tertulis di kertas yang sempat dibawa Kirana. Dalam kertas putih itu tertulis nama lengkap artis ini, Kirana Larasati Hanafiah. Dan dalam keterangan keperluan, tertulis gugat cerai.Â
Memang, kabar keretakan rumah tangga Kirana dengan Tama sudah lama terdengar. Dugaan tersebut semakin kuat, saat Kirana menghapus semua foto-foto suaminya tersebut di akun Instagram miliknya. Saat itu, kabar perceraian masih dibantah artis berambut panjang ini. (mus)
Â
Â