Raditya Dika 'Enjoy' Jalani Tiga Profesi Sekaligus

Raditya Dika.
Sumber :
  • VIVA.coi.id/M Ali Wafa

VIVA.co.id – Selain dikenal sebagai penulis, nama Raditya Dika juga dikenal sebagai komedian, sutradara, bahkan hingga aktor dalam beberapa film yang mendulang banyak penonton. Begitupun dengan bukunya yang hampir selalu berada di rak best seller di tiap toko buku.

Cara Mencapai Financial Freedom Pakai Formula 4% Rule ala Raditya Dika, Ini yang Perlu Dipersiapkan

Baru-baru ini, Radit, panggilan akrabnya, kembali menulis, menyutradarai, dan memerankan sebuah film terbarunya yang berjudul The Guys, yang akan tayang pada 13 April 2017. Dalam film tersebut ia beradu peran dengan aktris Pevita Pearce, Amrthino Lio dan komedian Indra Jegel. Lantas seperti apa Radit mendifinisikan dirinya?

"Ya tadinya gue berpikir bisa salah satu yang gue ambil dan suka, tapi setelah gue syuting film The Guys, gue merasa lebih nyaman di ketiga tiganya sih," ungkap Radit saat mengunjungi kantor VIVA.co.id.

Raditya Dika Terapkan 4% Rule, Aturan 80-20 Juga Efektif Capai Financial Freedom

Dengan nuansa penuh canda, Radit mengungkapkan, bahwa dengan menikmati ketiga profesinya itu, dia bisa mewujudkan impiannya untuk beradu peran dengan Pevita. "Karena kaya misal gue di lokasi nih, ada adegan mesra sama Pevita, gue happy, kalau orang lain yang peranin kan gue ga dapat, itulah enaknya jadi aktor dan penulis, gue bisa nulis naskah Radit masih di eluk, masih dipeluk sampai empat halaman." ungkap Radit dengan nada bercanda.

Lebih jauh, penulis buku Manusia Setengah Salmon ini juga mengungkapkan bahwa dalam menjalani tiap profesinya, uang adalah prioritas nomor kesekian. Hal terpenting baginya ialah dia menikmati semua yang dijalaninya.

Apa Itu 4% Rule? Trik Raditya Dika Wujudkan Financial Freedom

"Gue ya, sama-sama saja sih, kalau kita kerja pikirin duit malah enggak asyik, yang penting kita happy saja. Kalau mikir laku, laku, laku, gue pasti ngelakuin segala cara biar laku, bikin settingan lah, uang sih nomor sekian yang penting kita happy, orang juga happy dengan karya kita," kata Radit.

Raditya Dika

Raditya Dika Ungkap Sisi Lain Dirinya yang Jarang Diketahui: Ternyata Dia Tidak Suka Anak Kecil

Raditya Dika, dikenal dengan gaya humornya yang cerdas, blak-blakan, dan kadang menyentuh tema-tema yang dekat dengan kehidupan sehari-hari

img_title
VIVA.co.id
15 November 2024