Wanita di Balik Putusnya Orlando Bloom dan Katy Perry
- REUTERS/Danny Moloshok
VIVA.co.id – Orlando Bloom dan Katy Perry dikabarkan tak lagi bersama. Pasangan ini berpisah setelah Orlando terlihat bersama seorang wanita misterius yang menurut kabar adalah Erin McCabe.
Beberapa hari sebelum kabar perpisahan mereka, Orlando Bloom terlihat menikmati momen bersama wanita muda di Global Green, sebuah acara sebelum perhelatan Oscar. Erin McCabe, wanita yang bersama mantan suami Miranda Kerr tersebut adalah putri dari Presiden Global Green, Les McCabe.
Dilansir laporan Hollywood.com, Erin sudah menukar kartu tempat duduk untuk bisa berdampingan dengan Orlando Bloom. Ia juga terlihat mendekati Orlando dengan manja.
Wanita yang bekerja di sebuah hotel bintang empat di Los Angeles tersebut tertangkap kamera sedang memegang pipi sang aktor. Orlando sendiri tampak membisikkan sesuatu pada Erin dan mengusap punggungnya saat mereka tertawa bersama.
Katy Perry absen dalam acara tersebut, namun hadir di pesta setelah Oscar. Meski Katy dan Orlando sama-sama datang saat itu, sumber mengatakan mereka tidak banyak bersama.
"Mereka foto bareng, tapi ya itu saja," ujar sumber tersebut.