Angsuran KPR Ini Bisa Rp15 Ribu Per Hari

Ilustrasi perumahan.
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra

VIVA.co.id – Program baru Kredit Pemilikan Rumah Mikro yang dikeluarkan PT Bank Tabungan Negara kini memberikan kemudahan angsuran bagi para pekerja informal atau tidak tetap. Nasabah program ini bahkan hanya dikenakan angsuran Rp15 ribu per hari.

70 Tahun Beroperasi, BTN Sudah Salurkan Kredit Rp595,2 Triliun

Direktur Utama Bank BTN, Maryono mengatakan, perseroan memberikan tiga skema angsuran yang ditawarkan dalam program bernama KPR BTN Mikro ini. Nasabah diperbolehkan membayar angsuran KPR nya bisa harian, mingguan maupun bulanan.

"Kalau harian bisa minimal Rp15 ribu per hari dengan jangka waktu 10 tahun. Untuk pembeli pertama bunga masih 1 persen per bulan, juga di-cover asuransi, " kata Maryono, Sabtu, 25 Februari 2017.

KPR Green Citayam City Dipertanyakan, Konsumen Akan Gugat Bank BTN

Besaran angsuran minimal itu, kata Maryono, diharapkan bisa semaksimal mungkin meringankan nasabah, khususnya bagi mereka yang berpenghasilan tidak tetap. Di awal program, program ini menyasar Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) yang tergabung dalam asosiasi. 

"Saya kira ini tidak memberatkan karena masyarakat membeli rumah dengan angsuran Rp15 ribu. Jadi beli rumah hampir sama dengan beli motor, " katanya.

Pengajuan KPR BTN Kini Bisa Lewat Ponsel Pintar

Untuk launching program KPR Khusus masyarakat berpenghasilan rendah (MBR) ini, BTN mengakomodir KPR bagi para pedagang mie bakso di Semarang, Jawa Tegah. Untuk UMKM ini syaratnya hanya harus punya rekomendasi dari pengurus Asosiasi Pedagang Mie Bakso (Apmiso).

"Kita akan approve mereka lebih cepat. Kemudian angsurannya bisa menggunakan agen-agen kita yang ada di desa-desa," katanya.

Jenis penyediaan perumahan KPR ini ada tiga kelompok. Yakni rumah baru, second dan renovasi atau bangun rumah. 

"Kalau mereka belum punya lahan akan kita siapkan, mereka akan di daerah mana. Karena kita punya developer yang cukup banyak. Misalnya dengan Perumnas dan lain-lain, " imbuhnya.
 

Ilustrasi Bank BTN

Kode Bank BTN dan Cara Transfer yang Mudah dari Bank Lain

Bank Tabungan Negara (BTN), yang merupakan bagian dari Badan Usaha Milik Negara (BUMN), adalah salah satu bank terkemuka di Indonesia yang menawarkan berbagai layanan.

img_title
VIVA.co.id
20 Agustus 2024