Tips Melindungi Kendaraan Anda dari Banjir

Sejumlah mobil terlambat diselamatkan dari banjir di Jakarta beberapa waktu silam.
Sumber :
  • VIVA/Danardono

VIVA.co.id – Intensitas hujan yang tinggi beberapa pekan belakangan, dan merata di hampir seluruh wilayah Jabodetabek membuat volume air meningkat. Luapan air sungai Ciliwung telah membuat beberapa titik wilayah di Jakarta tergenang dan terendam banjir.

Ingin Dapat Kredit Lagi, Perhatikan Ini

Badan Penanggulangan Bencana Daerah DKI Jakarta bahkan menginformasikan bahwa tinggi muka air di beberapa pintu air sudah masuk siaga empat dan tiga. Saat ini, Pemerintah Provinsi DKI Jakarta masih dalam tahap proses penyelesaian program normalisasi sungai, sehingga banjir masih bisa datang kapan pun dan di mana pun.

Adira Insurance, dikutip dari siaran persnya di Jakarta, Kamis 23 Februari 2017, memberikan informasi, tips dan imbauan pencegahan, penanganan banjir, termasuk tips untuk mengemudi saat musim penghujan.

Tips Belanja Aman Saat Bepergian

Menurut Tanny Megah Lestari, Business Development Division Head Adira Insurance, beberapa tips-tips yang harus dilakukan dalam menghadapi ancaman banjir ketika melindungi kendaraan, harta benda dan propertinya yaitu:

1. Mengamankan harta benda yang dimilikinya agar terhindar dari risiko banjir.
2. Pastikan sudah memeriksa kondisi kendaraan untuk mengantisipasi kondisi yang tidak diinginkan.
3. Memantau dan mendapatkan informasi yang valid mengenai kondisi cuaca yang sedang terjadi di lingkungannya atau lingkungan yang akan dilalui.
4. Hindari lokasi banjir atau daerah rawan longsor atau daerah pepohonan rawan tumbang, dan tetap melakukan pemantauan terhadap keadaan sekitar.

6 Kesalahan Finansial Suami-Istri yang Jamak Terjadi

Tanny mengatakan bahwa asuransi kendaraan memberikan perlindungan dari risiko banjir. Tentunya, pelanggan atau pemegang polis harus memiliki perluasan jaminan yang disebabkan oleh banjir.

Saat terdapat banjir terutama pada saat genangan cukup tinggi, jangan berusaha untuk menerjang jalanan tersebut. Para pelanggan yang kendaraannya terkena banjir diimbau agar tidak berusaha untuk menjalankan kendaraannya usai banjir, karena akan mengakibatkan kerusakan lain pada bagian yang tidak terkena efek langsung dari banjir tersebut. (ren)

Ilustrasi belanja bulanan

Cara Hemat Belanja Bulanan

Mengelola keuangan keluarga.

img_title
VIVA.co.id
7 April 2017