Anak Usaha MNC Group Bakal Melantai di BEI Tahun Ini

CEO MNC Group Hary Tanoesoedibjo
Sumber :
  • VIVAnews/Anhar Rizki Affandi

VIVA.co.id – Media Nusantara Citra atau MNC Group berencana akan melepas salah satu anak usahanya untuk melantai di Bursa Efek Indonesia (BEI)  tahun ini. Hal itu dilakukan lewat penawaran saham perdana atau initial public offering.

Perangnya di Ukraina Kok Pasar Modal RI Negatif, Ini Sebabnya

Chairman & Chief Executive Officer MNC Group Hary Tanoesoedibjo (HT) mengatakan, perusahaan yang akan dilepas pasar modal yaitu berbasis produksi media.

"Ini masih diolah, dikonsolidasi, rencanya semester kedua. Ada salah satu yang akan kita IPO-kan, mungkin yang basisnya produksi media," ujarnya saat ditemui di gedung BEI Jakarta, Jumat, 3 Februari 2017.

Perusahaan Teknologi Diproyeksi Makin Mendominasi Ekonomi RI

Meskipun demikian, Harry Tanoe tidak merincikan secara jelas nama anak usaha tersebut.

"Basis produksi kan tidak hanya MNC , ada juga MNC Studio, ada macam-macam," tuturnya. 

SRO Pasar Modal-IA ITB Sediakan 200 Ribu Dosis Vaksin untuk Kalbar

Selain itu Harry Tanoe menambahkan, MNC Group juga akan membidik pengembangan di sektor keuangan, dengan rencana akuisisi beberapa bank-bank baru. 

"Kami menjajaki ada bank-bank yang mungkin mau dijual, untuk disatukan dengan Bank MNC, karena itu adalah langkah yang bisa mempercepat kinerja. Ekspansi organik dan akusisi, dua-duanya saya tempuh," ujarnya. 

Pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG).

IHSG Masih Berpeluang Menguat, Simak Saham-saham Pilihan Hari Ini

IHSG melemah 23 poin atau 0,33 persen di level 6.905 pada pembukaan perdagangan Senin 7 Maret 2022. Namun masih berpotensi menguat.

img_title
VIVA.co.id
7 Maret 2022