Pilihan Webtoon Terbaru tentang Serunya Hidup di Indonesia

Sekar x Populer - Webtoon
Sumber :
  • LINE Webtoon

VIVA.co.id – Para penikmat webtoon akhirnya bisa membaca karya para pemenang kompetisi LINE Creative yang diadakan pada tahun 2016. Kumpulan webtoon ini mengambil tema slice of life yang menceritakan kehidupan sehari-hari yang melekat di kehidupan masyarakat Indonesia, seperti webtoon berjudul Pak Guru Inyong milik Anggoro Ihank ini.

#BerkaryadiRumahAja Ajang Unjuk Gigi Penulis Novel dan Webtoon

Webtoon tersebut bercerita tentang drama komedi seorang guru honorer bernama Pak Inyong. Pekerjaan menjadi guru honorer bukanlah pekerjaan mudah untuk dilakukan. Dengan segala keterbatasan yang ada, Pak Inyong tetap menjalani kewajibannya dengan berbagai cerita lucu bersama murid-muridnya.

"Pak guru Inyong terinspirasi dari pengalaman teman-teman dan keluarga saya yang berprofesi sebagai guru honorer. Komik tersebut menceritakan lika liku kehidupan guru honorer yang dibawakan dengan nuansa drama dan komedi," ujar Anggoro Ihank, juara 1 kompetisi ini dalam rilis yang diterima 26 Januari 2017. Webtoon Pak Guru Inyong sudah ada sejak 11 Januari 2017.

Komik Sri Asih Tayang di LINE Webtoon

Selain itu, webtoon karya tim Roket Kertas berjudul Sekar x Populer juga menarik untuk disimak. Terbit mulai 9 Januari 2017, webtoon ini telah mendapatkan 194.623 likes. Sekar x Populer bercerita tentang seorang gadis SMA yang berpenampilan culun dan menyukai kakak kelasnya.

Di sini diceritakan Sekar terus mengusahakan berbagai macam cara untuk menarik perhatian pria yang disukai, namun selalu berakhir konyol.

Keren, Gundala Bangkit Lagi Dalam Versi Komik

Cerita lain yang sayang untuk dilewatkan adalah webtoon berjudul Lucunya Hidup Ini karya Bang Gaber alias Rizal Fahmi, salah satu dari 7 besar finalis.

Webtoon ini mengangkat cerita yang mengkritisi perilaku-perilaku lucu di masyarakat. Dalam komik ini terdapat pesan moral menggelitik dan menantang pola pikir pembacanya mengenai hal kecil di kehidupan sehari-hari yang dituangkan dengan sudut pandang berbeda. Webtoon ini sudah diterbitkan 13 Januari 2017.

Kompetisi ini berlangsung pada tahun 2016, di mana pesertanya mencapai 15 ribu partisipan. Semuanya sudah bisa dinikmati di aplikasi webtoon dari LINE.

webtoon Ternally Falls

Malaikat Archangel Remaja di Webtoon Ternally Falls, Ini Sinopsisnya

Ternally Falls sudah hadir hingga episode sembilan. Lantas seperti apakah kisah Webtoon Ternally Falls ini?

img_title
VIVA.co.id
5 Februari 2022