Kim Jong-un dan Donald Trump 'Abal-abal' Bikin Heboh

Donald Trump dan Kim Jong-un 'abal-abal' di Hong Kong.
Sumber :
  • Reuters/Bobby Yip

VIVA.co.id – Dua pria yang sangat mirip dengan Pemimpin Korea Utara, Kim Jong-un, dan Presiden Amerika Serikat, Donald Trump, membuat kehebohan di Hong Kong Rabu kemarin. Keduanya berjalan-jalan bersama sehingga menarik perhatian banyak warga setempat.

Donald Trump dan Kedua Anaknya Akan Diperiksa Terkait Penipuan

Pria keturunan Australia-China bernama Howard dan berusia 37 tahun secara persis mempersonifikasikan dirinya sebagai Kim Jong-un. Sementara Trump dipersonifikasikan oleh Dennis Alan, seorang pria berusia 66 tahun asal Kota Chicago, AS.

Aksi Donald Trump dan Kim Jong-un palsu di Hong Kong.

Korut Rayakan Ulang Tahun ke-80 Kim Jong Il Tanpa Parade Militer

Diberitakan oleh Reuters, 25 Januari 2017, keduanya berjalan-jalan disekitar jalan-jalan utama di Hong Kong, menaiki komuter, dan berpose di depan Konsulat AS untuk Hong Kong. Aksi keduanya menarik perhatian warga. Banyak yang meminta berfoto bersama, bahkan melakukan wawancara. Saat memasuki mal, sejumlah warga ikut berebut mengambil foto mereka.

Aksi Donald Trump dan Kim Jong-un palsu di Hong Kong.

Donald Trump Ambil Surat Cinta Kim Jong Un dari Gedung Putih

Dari beberapa foto yang disertakan Reuters, keduanya terlihat menikmati kemiripan mereka dengan dua pemimpin negara besar tersebut. Aksi keduanya seperti menjadi hiburan bagi warga Hong Kong.

Aksi Donald Trump dan Kim Jong-un palsu di Hong Kong.

(ren)

Pemimpin Korea Utara Kim Jong Un dan istrinya Ri Sol Ju,

8 Aturan Aneh yang Harus Dituruti Istri Kim Jong-un, Ri Sol-ju

Ada beberapa aturan aneh yang wajib dituruti oleh Ibu Negara Korea Utara, Ri Sol Ju. Tidak seperti istri dari pemimpin negara pada umumnya.

img_title
VIVA.co.id
22 Februari 2022