Cerita Anggun Hipnotis Masyarakat Italia Lewat Konser

Anggun C Sasmi
Sumber :
  • NUVOLA/VIVA.co.id

VIVA.co.id – Kiprah dan suara emas Anggun lagi-lagi menghipnotis masyarakat dunia. Penampilannya membuat masyarakat Italia terpana saat menjadi tamu utama pada program televisi terbesar sepanjang tahun di Italia, "Concerto di Natale".

Pecah Abis! Sajian Konser Tunggal Anggun di JCC Bikin Kagum Para Penonton

Tayangan ini menyabet jam prime time dan Anggun membawakan empat lagu diiringi dengan Symphonic Orchestra of Roma.

"Tampil di Italia selalu menjadi kegembiraan besar bagi saya. Program televisi ini sangat bergengsi dan saya merasa sangat beruntung dapat menjadi satu-satunya artis Asia yang diundang di program ini," kata dia melalui keterangan tertulis kepada VIVA.co.id, Minggu 15 Januari 2017

Anggun Tampil Memukau dengan 2 Ribu Paduan Suara di Situs Warisan Dunia

Ini merupakan kehormatan terbesar, juri International Asia's Got Talent itu mendapat pujian yang menakjubkan mengenakan busana haute couture oleh desainer legendaris Prancis, Jean Paul Gaultier. Dia disebut sebagai ikon Indonesia.

"Bernyanyi dengan Symphonic Orchestra of Roma juga merupakan sebuah kehormatan besar.  Italia sangat spesial di hati saya di mana benar-benar merupakan negara pertama yang membuat lagu ‘Snow on the Sahara’ menjadi hit #1 kala itu," ujar wanita berusia 42 tahun tersebut.

Yura Yunita Kolaborasi dengan Penyanyi Tunanetra di Konser Anggun

Seperti diketahui, Anggun baru saja menyelesaikan turnya, dan tengah merekam album internasional. Anggun satu-satunya musisi yang tampil pada program televisi prime di Eropa.

Penyanyi internasional asal Indonesia, Anggun C. Sasmi

Untuk Pertama Kalinya, Anggun Bernyanyi dalam Bahasa Arab hingga Tuai Decak Kagum

Dengan mengenakan pakaian yang elegan, Anggun tampil dalam bahasa Arab untuk pertama kalinya, dan mendapatkan tepuk tangan meriah dari para penonton.

img_title
VIVA.co.id
29 November 2024