Saat Disemayamkan, Pria China Buka Peti Matinya

Suasana di rumah Haung jelang pemakaman.
Sumber :
  • Al Arabiya

VIVA.co.id –  Seorang pria tiba-tiba membuka matanya, sesaat sebelum dikuburkan. Ia lalu membuka peti mati, duduk, dan dengan nada bingung ia bertanya pada keluarganya,"Saya akan dibawa ke mana?"

Ratusan Juta Warga China Tetap Liburan di Tengah Pandemi COVID-19

Diberitakan oleh Al Arabiya, Sabtu 14 Januari 2017, Haung Ming Quan, seorang pria berusia 75 tahun asal Provinsi Sichuan, China, itu dikira sudah meninggal dunia oleh anak laki-laki dan sejumlah keluarganya setelah ia berhenti bernapas dan menderita kedinginan. Kedua tangan dan kaki pria tua tersebut membeku karena dingin.

Namun, beberapa jam setelah kematiannya, pria tersebut tiba-tiba bangun dan membuka peti matinya. Ia lalu duduk dan bertanya pada anaknya, "Apa yang terjadi? Apakah ini pemakaman saya?" Ia lalu memperhatikan semua pernak pernik, ornamen, dan seluruh keluarga serta kerabatnya yang menghadiri upacara pemakaman tersebut.

Seandainya Militer China Perang Udara Lawan India, Siapa yang Menang?

Anak laki-laki pria tersebut lalu bergegas menggendong ayahnya dan membantu pria tua tersebut keluar dari peti mati. Ia juga meminta maaf pada seluruh tamu yang datang atas kejadian yang membingungkan tersebut.

Hingga dua hari setelah kejadian tersebut, Haung dikabarkan selalu merasa tak sehat. Ia hanya mampu makan dua mangkuk sop panas dalam sehari dan tak bisa makan apa-apa lagi.

Dituding Berpihak, Luhut Beberkan Pengaruh China Bagi Ekonomi RI
Penerapan protokol kesehatan COVID-19 di Bandara Soekarno Hatta.

Tiba di Bandara Soetta, 153 Warga China Langsung Dikarantina

Ratusan warga China ini begitu sampai di bandara langsung diperiksa dan dikarantina. Menghindari adanya penularan virus corona.

img_title
VIVA.co.id
25 Januari 2021