Dana Bantuan Terus Mengalir untuk Yana Zein
- Ichsan Suhendra/VIVA.co.id
VIVA.co.id – Kondisi pesinetron Yana Zein semakin menurun pascadivonis penyakit kanker payudara dan kelenjar getah bening stadium lanjut. Dua pekan sudah bintang sinetron Cinta di Langit Taj Mahal yang tayang di ANTV itu terbaring di RS Siloam, Jakarta Selatan.
Karena sakitnya tersebut, Yana Zein mengalami kesulitan keuangan. Sebab, seluruh harta yang ia miliki habis perlahan untuk menutupi biaya pengobatan. Tak hanya itu, mirisnya, kedua putri Yana Zein harus rela putus sekolah demi kesembuhan sang ibu.
Kini, beban Yana Zein sedikit berkurang dengan mengalirnya bantuan dari para sahabat dan lainnya.
"Terharu, saya enggak tahu mau ucapkan apa ya, mereka datang dan tidak mengenal saya. Ini menjadikan semangat untuk saya bahwa perempuan-perempuan Indonesia tidak cuek, mereka punya hati dan kasih," kata Yana Zein saat dihubungi VIVA.co.id lewat sambungan telepon, Selasa, 10 Januari 2017.
Hari demi hari bantuan pun berdatangan dan beberapa waktu lalu, Yana Zein menerima bantuan dari DPP Perempuan Lumbung Informasi Rakyat (LIRA) sebesar Rp10 juta. Yana Zein menerima langsung bantuan tersebut.
"Dana itu sangat saya butuhkan, membuat saya sangat bersemangat sekali," katanya.
Ketua DPP Perempuan LIRA, Hj. Jihan Azka Savitrie, mengatakan bahwa bantuan yang diberikan kepada Yana Zein merupakan bentuk kecil kepedulian sesama perempuan di Indonesia.
"Ini baru sebagian dari Perempuan LIRA, kami menggugah ibu-ibu LIRA untuk terus peduli," katanya kepada VIVA.co.id.