Pelni Jamin Pelayanan Rute ke Kepulauan Seribu

Kapal Pelni KM Express Bahari 3B
Sumber :
  • VIVA.co.id/Mohammad Yudha Prasetya

VIVA.co.id – Sekretaris Perusahaan PT Pelni, Didik Dwi Prasetio, sangat mengapresiasi kepercayaan yang diberikan pemerintah kepada perusahaan, untuk mengoperasikan KM Express Bahari 3B. Kapal itu menempuh rute Pelabuhan Sunda Kelapa-Kepulauan Seribu.

Astrid Kuya Soroti Anggaran Pagar dan Laptop Sekolah di Kepulauan Seribu Capai Rp 1,4 M

"Sekarang tugas kami adalah menyediakan angkutan laut yang aman, nyaman, dan dengan pelayanan prima. Khususnya bagi wisatawan yang akan berkunjung ke Kepulauan Seribu," kata Didik di Pelabuhan Sunda Kelapa, Jakarta Utara, Selasa 10 Januari 2017.

Didik menjelaskan, KM Express Bahari 3B ini merupakan kapal cepat buatan tahun 2005, dengan panjang 30 meter dan terbuat dari bahan kaca serat. Kapasitas angkutnya mencapai 208 orang penumpang dengan ditambah enam orang kru kapal.

Jika Jadi Wagub Jakarta, Rano Karno Bakal Buat SPBU Apung untuk Warga Kepulauan Seribu

Selain KM Express Bahari 3B, kapal Pelni yang juga melayani jasa transportasi di wilayah Kepulauan Seribu adalah KM Sabuk Nusantara 46. Kapal itu telah dioperasikan sejak akhir 2015.

"Dengan mengoperasikan dua kapal, Pelni memegang peranan penting dalam roda perekonomian masyarakat Kepulauan Seribu," kata Didik.

Sewa Pulau Pribadi untuk Ultah Sang Ibu, Berapa Biaya yang Dikeluarkan Ayu Ting Ting?

"Tentu ini menjadi pekerjaan rumah bagi kami untuk menjadi angkutan transportasi laut yang andal, dan dapat dibanggakan masyarakat Kepulauan Seribu," ujarnya.

Pelni saat ini mengoperasikan 26 kapal penumpang yang melayari 90 lebih pelabuhan di Indonesia. Mereka juga mengoperasikan enam kapal untuk program tol laut, dan 46 kapal perintis yang keduanya merupakan penugasan resmi dari pemerintah.

Pada 2017, Pelni bahkan telah berhasil menghubungkan jadwal pelayaran kapal penumpang dengan kapal perintis yang dimilikinya.

Istimewa

Bupati Kepulauan Seribu Junaedi Meninggal Dunia

Bupati Kepulauan Seribu Junaedi dikabarkan meninggal dunia pada Rabu 13 November 2024 hari ini.

img_title
VIVA.co.id
13 November 2024