Tangan Diinfus, Kunto Main Drum 145 Jam Pecahkan Rekor Dunia
VIVA.co.id – Pemain drum Indonesia, Kunto Hartono berhasil memecahkan rekor dunia dalam Guinness World Record, atas aksi menabuh drum selama 145 jam yang dilakukannya.
Apa yang ditorehkan Kunto itu, otomatis juga berhasil melampaui rekor menabuh drum terlama dunia dengan 135 jam yang diukir musisi asal Kanada, Steve Gaul.
Kunto menabuh drum pemecahan Guinnes World Reocord di pelataran Benteng Kuto Besak
(BKB) Palembang, aksi itu dilakukan sejak Jumat 30 Desember 2016. Selama satu pekan, musisi ini tak berhenti menabuh drum hingga akhirnya meraih gelar itu.
FOTO: Kunto saat main drum pecahkan rekor dunia.
Setelah berhasil memecahkan rekor, Kunto sendiri sempat mendapatkan perawatan medis. Namun, hasil pemeriksaan musisi berambut gondrong itu dinyatakan stabil.
Kemeriahan pemecahan rekor itupun, disambut dengan pengibaran bendera merah putih sepanjang 150 meter oleh prajurit Kodam II Sriwijaya. Menurut Feni Regiana istri Kunto, ketika hendak pemecahan rekor itu berjalan, rasa was-was sangat dia rasakan. Lantaran tak adanya waktu istirahat untuk suaminya.
"Bahkan sempat tim medis harus memasang infus saat suami saya masih bermain drum. Saya sangat cemas, karena kesehatannya sempat turun lantaran tidak tidur,” kata Feni.
FOTO: Kunto saat diperiksa tim medis usai 145 jam main drum.
Meski demikian, Feni tetap setia mendampingi Kunto hingga akhirnya rekor tersebut terpecahkan. "Mas Kunto memang orangnya tidak mau menyerah. Walaupun sempat drop, dia masih main drum
terus. Tapi kami sangat bangga karena suami saya berhasil memecahkan rekor dan mengharuskan
nama Indonesia di mata dunia," ujarnya.