Filosofi Kopi 2 Janjikan Konsep yang Lebih Kaya dan Berbeda
- VIVA.co.id/Bobby Agung
VIVA.co.id – Sekuel terbaru Filosofi Kopi berjudul Filosofi Kopi: Ben & Jody, digadang-gadang bakal berbeda dengan sebelumnya. Tak sebatas melanjutkan seri terdahulunya saja, namun juga banyak konsep unik yang diusung nantinya.
Angga Dwimas Sasongko, sang sutradara, menuturkan bahwa sekuel terbaru Filosofi Kopi nanti bakal menghadirkan lokasi dan karakter yang lebih kaya. Selain itu, ceritanya juga bakal lebih segar dan berbeda.
"Lokasi dan karakternya bakal hadir lebih banyak. Kalau di sekuel pertama itu adaptasi dari cerita pendeknya Mbak Dewi Lestari, sekarang karakter dan ceritanya kita gulirkan lagi, bagaimana sih kehidupan mereka setelah cerita yang pertama," ujar Angga, di Kedai Filosofi Kopi, kawasan Melawai, Jakarta Selatan, pada Kamis, 5 Januari 2017.
Dua karakter baru yang hadir, Brie dan Tarra, menurut Angga adalah hasil ciptaan pemenang sayembara tulisan yang diadakan Visinema Pictures. Keduanya tak sembarang dipilih, melainkan butuh pertimbangan lebih.
"Dua karakter tersebut diciptakan oleh pemenang sayembara tulisan kemarin. Proses mencari pemerannya cukup panjang juga," ujar Angga, yang saat itu ditemani oleh produser dan para pemeran di lokasi.
Butuh banyak pembelajaran bagi kedua pemeran baru tersebut agar dapat menyatukan karakternya di sekuel terbaru Filosofi Kopi, ujar Angga. Di sisi lain, Anggia Kharisma selaku produser menjelaskan bahwa sebagai pelipur lara dalam menanti sekuel terbaru nanti, bakal ada hiburan konten digital seputar dunia Filosofi Kopi.
"Buat yang kangen Ben dan Jody, bakal ada webseries, drama radio, dan komik yang berbentuk konten digital. Ini bakal mengantar teman-teman pencinta Filosofi Kopi menuju sekuel keduanya nanti," papar Anggia.