Pendapatan Box Office 2016 Rekor Tertinggi Sepanjang Masa

Rogue One: A Star Wars Story
Sumber :
  • Disney

VIVA.co.id – Peroleh pendapatan box office Hollywood di tahun 2016 sukses melampaui jumlah di tahun 2015. Dilansir USA Today, di AS sendiri, Hollywood meraup US$11,37 miliar tahun 2016 menyalip pendapatan tahun 2015 sebesar US$11,14 miliar.

Review Film Exhuma, Kisah Horor Dukun di Korea Paling Laris di Bioskop Indonesia

Perbedaan yang tipis ini rupanya terbantu oleh pendapatan Rogue One: A Star Wars Story dan juga Sing yang unggul di pekan akhir 2016. Menjelang Tahun Baru 2017, kedua film itu masih mendominasi box office di AS.

Jeff Bock, analis media senior menyebutkan, di tahun 2016, box office Hollywood cukup mengalami kesulitan. Musim panas yang biasanya digadang-gadang menjadi musim film blockbuster laris tak menunjukkan hasil yang mencengangkan.

3 Minggu Rilis, Exhuma Raih Kuntungan Rp903 Miliar, Kalahkan Deretan Film Keren Termasuk Dune 2

Dari 14 film sekuel yang tayang musim panas lalu, hanya tiga yang menunjukkan performa luar biasa. Captain America: Civil War, Finding Dory, dan The Purge: Election Year adalah tiga film tersebut. Alice Through the Looking Glass merupakan contoh film sekuel yang gagal di tahun 2016.

Box office juga lesu di musim gugur. Beruntung, Doctor Strange, Fantastic Beasts and Where to Find Them, dan juga Moana masuk dan melejitkan pendapatan. Rogue One yang tayang Desember lalu pun akhirnya berhasil menutup 2016 dengan pencapaian yang lebih tinggi dari tahun-tahun sebelumnya.

10 Film Terbaik Hollywood yang Rilis Tahun 2023, Ada Favoritmu?
Film Exhuma, The Garfield dan Bad Boys.

Belum Lama Turun Bioskop, Deretan Film Ini Udah Bisa Ditonton Streaming

Selain Exhuma, ada deretan film lain yang juga akan tayang di Catchplay+. Sebagian film-film ini bahkan belum lama turun layar di bioskop. Berikut deretan filmnya.

img_title
VIVA.co.id
10 Juli 2024