Band Rock Inggris Arctic Monkeys Akhirnya Kembali Lagi?
- REUTERS
VIVA.co.id – Kuartet rock asal Inggris, Arctic Monkeys, dikabarkan akan segera menggarap album baru. Hal ini dinilai banyak orang setelah melihat keempat personelnya yang kumpul bersama di kampung halaman, Sheffield.
Berkumpulnya mereka di kota kelahiran, bukan tanpa maksud apa-apa. Beberapa orang di sekitar pub dan bar meyakini bahwa mereka tengah membicarakan materi baru.
Sejumlah warga lokal Sheffield ada yang mengunggah foto keberadaan keempat personel Arctic Monkeys di beberapa tempat. Hal ini tentu menimbulkan spekulasi tersendiri.
Selain berkumpulnya personel Arctic Monkeys di tanah asal, rumor ini sebetulnya juga telah menghinggapi mereka sedari musim panas 2016 lalu. Namun Alex Turner, vokalis dan gitaris sekaligus pentolannya, menampik hal tersebut.
"Belum, album belum akan kami garap. Mungkin suatu saat nanti bakal terwujud meski tidak buru-buru, lihat saja," tutur Turner beberapa waktu yang lalu.
Sejak perilisan album dan menggelar tur AM tahun 2013 lalu, Arctic Monkeys kemudian redup sejenak. Beberapa personel lantas sibuk dengan proyek sampingannya, semisal Turner yang baru merilis album dan EP bersama The Last Shadow Puppets, serta Matt Helders yang bermain untuk album terbaru Iggy Pop, Post Pop Depression lalu ikut turnya.
Saat ini, masing-masing personel tidak terlibat dengan urusan apapun. Tur dan proyek sampingannya pun sudah beres, termasuk EP terbaru berjudul The Dream Synopsis dari Alex Turner beserta band satunya, The Last Shadow Puppets.