Bangun Empat Musala, Wali Band Belum Puas
- dok.ist
VIVA.co.id – Band pop melayu Wali Band mengaku bangga dan senang bisa berkontribusi kepada masyarakat dengan membangun musala keempatnya. Kali ini musala yang dibangunnya bersama brand muslim Mezora adalah musala Al-Jabar yang berlokasi di Kampung Perigi, Serpong-Banten.
Apoy sang pentolan band mengaku masih ada 96 musala lagi yang dikejarnya sesuai targetnya 100 musala.
"Wali sekarang lagi ngelakuin gerakan seratus musala indah, yang alhamdulillah ini sudah yang keempat setelah sebelumnya di Pandeglang dan Bogor. Dan alhamdulillah banyak yang dukung," ujar Apoy melalui keterangan tertulis kepada VIVA.co.id, Senin 19 Desember 2016.
Proses renovasi yang diawali dengan pembongkaran bangunan musala lama ditinjau langsung oleh para personel Wali dan disaksikan oleh warga sekitar. General manager sales dan marketing Mezora, Sunardi mengungkapkan Mezora mendukung wali dalam gerakan 100 musala ini.
"Dengan tujuan untuk mengembalikan semangat keislaman serta membangun atmosfir religius yang lebih menyenangkan di tiap daerah," ujar Sunardi.
Tak hanya musala secara fisiknya saja, Wali dan Mezora juga melengkapinya dengan Alquran, Juz Amma, mukena dan jam penunjuk waktu salat.
"Enggak hanya fisik musala saja yang kita percantik. Tapi perangkat di dalamnya juga kita lengkapi lagi, agar musala yang sudah indah menjadi tempat yang nyaman dan menyenangkan buat beribadah," tutur Sunardi.