Kegemaran Shezy Idris Mengoleksi Batik

Shezy Idris
Sumber :
  • Instagram.com/shezy_idris

VIVA.co.id – Batik, busana khas Indonesia ini selalu mencuri perhatian kaum hawa dan adam. Tak tanggung-tanggung, pencinta batik rela menggelontorkan uang saku dalam nominal besar dan berburu batik demi mendapatkan kualitas serta motif kegemaran.

Komeng Raih Suara Terbanyak, Ini 10 Artis Indonesia Terpilih Jadi Anggota DPR di Pemilu 2024

Begitu juga dengan selebriti Shezy Idris yang sudah lama senang dengan item fesyen Nusantara ini. Meski demikian, dia tak harus berburu ke pelosok daerah.

"Aku senang motif batik yang punya ciri khas. Warna favorit aku yang soft dan warna pastel," tuturnya kepada VIVA.co.id usai membawakan acara Undian Berhadiah Periode 3 Funtastic 2016 di Mangga Dua Square, Jakarta Utara.

Ada Nikita Mirzani, Ini 5 Artis Indonesia Lulusan Pondok Pesantren

Bagi Eci, begitu sapaannya, busana batik dapat dikenakan di segala kesempatan dan dipadupadankan dengan busana kasual lainnya.

"Momen apa aja aku sering pakai batik. Jalan ke mal juga pakai batik, fleksibel. Kalau seragaman keluarga pakai batik untuk saat acara aja," ungkap wanita berusia 35 tahun kelahiran Jakarta ini.

8 Artis Ini Nikahi Pengusaha Kaya Raya, Kini Hidup Penuh Kemewahan

Eci saat ini memang tengah berbisnis busana batik dengan adik kandungnya, Sheza Idris. Usaha mereka sudah berjalan satu tahun.

"Kami mencoba untuk produksi sendiri. Penjualannya online ya, lebih enak dan enggak capek, enggak bolak-balik juga. Enggak bayar pegawai juga," katanya terkekeh.

All Eyes on Rafah

Seruan All Eyes on Rafah dari Sederet Selebriti, Ada Zaskia Sungkar hingga Bella Hadid

Tagar #AllEyesonRafah menjadi trending topic di Twitter sejak beberapa hari yang lalu. Masyarakat dunia tengah ramai mengecam aksi genosida yang dilakukan Israel di Rafah

img_title
VIVA.co.id
31 Mei 2024