Artis Cantik Korea Buka-bukaan soal Asmara Jelang 40 Tahun

Ha Ji Won
Sumber :
  • SBS

VIVA.co.id – Dua tahun lagi artis cantik Ha Ji Won genap berusia 40 tahun. Tapi hingga kini tidak terlihat sedikit pun tanda penuaan di wajah wanita kelahiran 1978 tersebut. Meski hampir berkepala empat, tidak banyak gosip yang beredar tentang dirinya dengan pria.

Muncul di Iklan Baru Won Bin Makin Tua Makin Ganteng, Netizen Korea: Pastilah Seorang Vampir!

Tapi kini Ha Ji Won akhirnya buka suara bagaimana tetap bisa terlihat muda meski telah berada di akhir usia kepala tiga. Dilansir Allkpop, wanita cantik yang pernah digosipkan berkencan dengan Hyun Bin ini memberi pengakuan tidak hanya tentang rahasia awet muda tapi juga gosip yang tengah menimpa dirinya dan aktor Taiwan.

"Aku senang melakukan olahraga, tapi tidak bisa melakukan hingga merasa lelah. Jika Anda olahraga terlalu keras dan menghadapi kesulitan, wajah akan menyeringai dan itu akan membuatmu memiliki keriput. Aku hampir selalu melakukan peregangan dan aku ada di tahun kedua mempelajari tari pedang," ungkapnya.

Ingin Cantik Awet Muda, Manusia Barbie Usia 47 Tahun Ini "Sedot" Darah Anaknya Sendiri

Aktris Secret Garden ini juga mengatakan, untuk menghindari kelelahan, dia akan minum air dengan lemon dan madu setiap harinya. Sebagai tambahan, Ha Ji Won mengungkapkan sangat sering minum, tapi tidak terlalu banyak.

Sedangkan tentang rumor berkencan dengan aktor Chen Bolin, ia membantah dan bahkan menertawakan rumor tersebut.

7 Manfaat Buah Matoa, Ampuh Cegah Jerawat sampai Penyakit Kanker

"Rumor kencan itu tidak membuatku merasa canggung dengan Chen Bolin. Kami berdua memiliki kepribadian yang santai dan terbuka. Saat kabar itu tersebar, kami hanya tertawa dan berkata, 'Oh, ini menjadi berita', dan begitu saja. Aku rasa rumor itu muncul karena kami memiliki ketertarikan yang sama," tambahnya tentang isu bersama pasangan We Got Married Song Jihyo itu.

Dea Mirella.

Masih Imut dan Awet Muda di Usia Jelang 50, Dea Mirella Blak-blakan Ungkap Rahasianya

Dea Mirella tak terasa sudah berusia 49 tahun, namun masih tampak awet muda. Mantan personel grup vokal Warna itu pun tak segan berbagi perawatan kulit yang dilakukan.

img_title
VIVA.co.id
24 Februari 2025
img-logo
img-logo

Bantu kami untuk memperbaiki kualitas siaran TvOne dengan mengisi survey berikut