Tujuh Kota Ini Paling Aman di Dunia untuk Berbisnis
- VIVA.co.id/Dusep Malik
VIVA.co.id – Kebanyakan orang di dunia, hidup di kota, sehingga keselamatan adalah prioritas utama setiap manusia untuk memilih tempat tinggalnya.
Menurut Economist Intelligence Unit (EIU), seperti dikutip dari Businessinsider, Selasa 6 Desember 2016, yang menyusun laporan tentang keselamatan kota, mencatat sekitar 82 persen dari orang di Amerika Utara tinggal di kota.
EIU sendiri mengukur 40 indikator utama untuk setiap kota di dunia dengan empat tema besar, yaitu keamanan digital, jaminan kesehatan, keselamatan infrastruktur, dan keamanan pribadi.
Dari setiap indikator tersebut, EIU akan menempatkan skor 100 untuk nilai tertinggi terkait keamanan lota. Dengan demikian, kota yang dekat dengan skor tersebut adalah Kota teraman dengan peringkat (rangking) tertinggi.
Dari 50 yang disurvei, tujuh kota tercatat paling tinggi ranking-nya, dengan Asia mendominasi pada posisi tiga. Adapun Kota tersebut yaitu:
1. Tokyo - 85,63: Kota terpadat di dunia ini, tercatat yang paling aman dalam indeks EIU. Dengan populasi 38 juta orang, Tokyo bukan lota yang murah ditinggali, tetapi memang paling aman.
2. Singapura - 84,61: Kota di Singapura ini sangat aman untuk keselamatan pribadi dan lingkungan bisnis. Kota ini hanya meleset sedikit dari posisi puncak selama ini.
3. Osaka - 82,36: Kota di Jepang ini miliki tarif tinggi kedua untuk keamanan pribadi. Kota ini juga nomor lima teraman di seluruh dunia untuk keamanan cyber.
4. Stockholm - 80,02: Ibu Kota Swedia ini adalah satu-satunya kota di Eropa, yang masuk 10 besar kota dengan keselamatan cyber, sedangkan sisanya berasal dari Asia dan Amerika.
5. Amsterdam - 79.19: Kota Amsterdam, Belanda, adalah salah satu kota dengan nilai terkecil untuk tampil di peringkat teratas, dengan populasi kurang dari 800 ribu orang.
6. Sydney - 78.91: Sydney adalah kota teraman keenam, yang didukung oleh tingginya keselamatan infrastruktur. Sydney masuk kota ketiga di dunia untuk transportasi yang aman.
7. Zurich - 78.84: Kota Swiss ini memiliki peringkat nomor satu untuk infrastruktur dan keamanan kesehatan. Kota ini juga mencatatkan peningkatan posisi keamanan secara keseluruhan.
(asp)